Percaya Nggak Percaya, Sederet Artis Ini Nggak Bisa Mengendarai Motor Lho, Masa Sih?

Meskipun memiliki uang dan bisa membeli kendaraan roda dua, ternyata sejumlah artis ini nggak bisa mengendarai motor.

Sebagai artis pasti memiliki penghasilan yang cukup besar. Para artis biasanya bisa membeli kendaraan roda empat dan roda dua seperti motor . Meski bisa membeli motor, tapi ada juga beberapa artis nggak bisa naik motor. Meski tidak bisa menunggang “kuda besi”, mereka tetap percaya diri.

Memang siapa saja artis yang disebut tidak bisa naik motor? Kira-kira saat mereka hendak menuju tempat tujuan dalam waktu cepat, kendaraan apa yang mereka pakai? Apakah tetap mobil?

1.    Rian D’Masiv

Rian Ekky Pradipta atau Rian D’Masiv adalah musisi yang cerdas dalam menulis lirik lagu. Namun siapa sangka ternyata vokalis yang hobi bermain sepak bola ini tidak bisa mengendarai motor. Alasannya sejak remaja dulu, Rian dilarang orangtuanya untuk mengendarai motor. Alhasil sampai sekarang ayah 2 anak ini tetap tidak bisa naik motor.

2.    Yuki Kato

Meksipun banyak wanita yang bisa mengendarai motor ternyata tak membuat Yuki Kato ingin bisa mengemudikan motor. Yuki tetap memiliki impian suatu hari nanti bisa belajar mengendarai motor sehingga bisa mengendarai kendaraan roda dua itu. Tetap hati-hati di jalan ya Yuki.

 

Percaya Nggak Percaya, Sederet Artis Ini Nggak Bisa Mengendarai Motor (Kompas Entertainment)

3.    Nagita Slavina

Istri Raffi Ahmad, Nagita Slavina alias Gigi tidak bisa mengendarai sepeda motor. Padahal sang suami dikenal sebagai artis yang mengoleksi banyak motor-motor mahal. Gigi selama ini hanya sering diboncengi Raffi ketika mereka hendak beraktivitas menggunakan motor atau sekedar keliling komplek.

Percaya Nggak Percaya, Sederet Artis Ini Nggak Bisa Mengendarai Motor (Tribun)

4.    Fedi Nuril

Sebagai cowok maskulin yang hobi musik dan sayang keluarga, Fedi Nuril pernah tidak tertarik mengendarai motor. Alasannya karena kondisi lalu lintas Jakarta yang semerawut sehingga membuat nyalinya ciut. Tapi Fedi terpaksa belajar mengendarai motor saat menjalani proses syuting. Ia diharuskan mengendarai motor sesuai karakter yang diperankan.

Percaya Nggak Percaya, Sederet Artis Ini Nggak Bisa Mengendarai Motor (99.co)

5.    Ardina Rasti

Ardina Rasti memiliki kisah mirip dengan Fedi Nuril. Rasti tidak bisa mengendarai sepeda motor. Akhirnya karena dituntut berakting mengendarai sepeda motor, Rasti belajar naik motor dan mantan Eza Gionino ini bisa untuk mengendarai motor.

 

Percaya Nggak Percaya, Sederet Artis Ini Nggak Bisa Mengendarai Motor (BeritaSatu.com)

Mau atau tidak belajar mengendarai motor  adalah sebuah pilihan. Seseorang yang tidak bisa mengendarai motor juga tidak bisa dicap dengan hal negatif. Mungkin ada yang lebih senang naik atau mengendarai mobil karena lebih aman dan nyaman dibandingkan dengan motor.

Percaya Nggak Percaya, Sederet Artis Ini Nggak Bisa Mengendarai Motor (Tribunnewswiki)