Nggak Cuma di Indonesia, Ternyata Banyak Proyek Mangkrak yang Ada di Dunia

Di Indonesia terdapat beberapa proyek mangkrak yang berhenti proses pembangunannya. Beberapa negara lain di dunia juga ada yang memiliki hal serupa.

Indonesia memiliki beberapa proyek mangkrak yang terpaksa dihentikan karena kasus dana proyek pembangunan  dikorupsi. Beberapa proyek sempat mangkrak di Indonesia antara lain beberapa jalan tol dan Wisma Atlet Hambalang. 

Sebagai negara berkembang ternyata Indonesia harus banyak belajar dari negara-negara maju di dunia yang memiliki kasus serupa dengan mangkraknya beberapa proyek pembangunan di negara tersebut. Apakah proyek tersebut mangkrak karena kasus korupsi?

1. Yujiapu (China)

Yujiapu merupakan proyek di China yang dirancang karena terinspirasi dari kawasan Manhattan di New York, Amerika Serikat, dengan banyak gedung pencakar langit dan apartemen mewah di sekelilingnya. Proyek yang berada di kawasan Tianjin ini memiliki pengeluaran 30 miliar dollar Amerika atau sekitar Rp 400 triliun.

Pembangunan dimulai pada 2009 namun sayang berhenti di 2014. Perusahaan pengembang proyek tersebut merasa gagal dan tak sanggup melanjutkan pembangunan. Alhasil bangunan yang sudah jadi hanya bisa didiamkan begitu saja.

2. Jalan Interstate (Hawaii)

Jalan interstate di Hawaii merupakan mega proyek jalan tol sepanjang 26 kilometer. Jalan tol ini memiliki desain membelah pegunungan. Sejak awal pembangunan, proyek ini dianggap menuai kontroversi karena dianggap merusak lingkungan sekitar dan menghilangkan sisi budaya Hawaii di masa lalu.

Proyek jalan ini awalnya akan menjadi jalan termahal di dunia. Meski sudah sempat dibangun namun proses pembangunan tidak dilanjutkan karena jalan tersebut tak ada akses menunju ibu kota Hawaii, Honolulu. 

Proyek Pembangunan Mangkrak di Dunia (China Train)

3. Burjal Babas (Turki)

Turki adalah negara maju yang kini sering didatangi para wisatawan asing dari luar negeri. Namun di Turki terdapat bangunan yang  mangkrak bernama Burjal Babas. Proyek ini adalah perumahan elite di Tukri dalam bentuk kastil. Memang perumahan ini hanya bisa dibeli orang kaya di Turki karena harganya  mahal.

Pembangunan tidak dilanjutkan karena perusahaan pengembang alami kebangkrutan. Memang ada beberapa orang sudah membeli rumah, namun akhirnya pembeli membatalkan karena merasa rugi jika tinggal di kawasan tersebut.

Proyek Pembangunan Mangkrak di Dunia (Kompas.com)

4. Fasilitas Olimpiade

Proyek pembangunan  yang mangkrak yang ada adalah fasilitas Olimpiade di beberapa negara yang sempat jadi tuan rumah seperti China, Yunani, dan Brasil.  Misalnya di China banyak proyek mangkrak yang dibangun dengan pengeluaran besar mencapai ratusan triliun.

Proyek Pembangunan Mangkrak di Dunia (Suara Bali)