Mendengar nama Alas Roban pasti akan berpikir sebuah jalan yang berada di Jawa Tengah dengan kondisi jalan yang berbahaya, karena berada di dalam hutan dan memiliki banyak jurang di beberapa titik pinggir jalan.
Nama Alas Roban juga dikaitkan dengan sisi mistis yang menjadi mitos sejak dulu, mulai dari mitos hantu Sundel Bolong, kerajaan gaib, hingga cerita pengemudi yang diganggu penunggu jalan tersebut.
Selain angker, berikut ini sisi lain dari jalan Alas Roban yang mungkin jarang diketahui banyak orang. Tidak ada salahnya sebelum menjajal kawasan tersebut, baca artikel ini dulu ya biar siap mental.
1. Dibangun di Zaman VOC
Jalan ini dibangun pertama kali sejak zaman VOC dengan usul dari Gubernur Herman Willem Daendels. Sebagai jalan yang menghubungkan wilayah Jawa Tengah di pesisir utara, tak ayal banyak warga setempat yang dipaksa membangun jalanan ini dengan kerja rodi. Makanya banyak orang yang meninggal dunia saat proses pembangunan ini.
2. Lokasi Alas Roban
Lokasi Alas Roban berada di kawasan Batang, Jawa Tengah. Alas Roban terdiri dari Alas Roban bagian barat dan timur. Untuk Alas Roban barat berbatasan dengan wilayah Pekalongan, sementara untuk bagian timur dengan Kendal. Jalanan ini masuk dalam wilayah pantura atau pantai utara.
3. Mulai Ditinggal Pengendara
Pembangunan jalur tol Transjawa membuat pesona Alas Roban tak seperti dulu. Sekarang pengemudi lebih suka melewati jalan tol karena lebih cepat dan lebih aman dibanding lewat Alas Roban.
Jalan Alas Roban (Merdeka.com)
4. Rawan Kecelakaan
Rawan kecelakaan sejak dulu identik dengan Alas Roban. Bayangkan saja jalanan yang berkelok-kelok di tengah hutan dan berada di pinggir jurang, membuat banyak pengendara alami kecelakaan bila tak waspada. Apalagi jika berkendara pada malam hari mengingat wilayah ini minim penerangan jalan.
5. Sumber Daya Alam
Dibalik sisi negatif jalan Alas Roban namun ada sesuatu yang bisa dibanggakan warga sekitar. Alas Roban memiliki vegetasi alam yang melimpah. Tanahnya subur membuat banyak tanaman buah dan sayur tumbuh subur. Salah staunya adalah pisang. Makanya banyak penjual buah dan sayur khususnya buah pisang di jalan Alas Roban.
Jalan Alas Roban (Okezone)