Perhatikan! Begini Tanda Kalo Kamu Sering Insecure Dalam Menjalani Hubungan

Perhatikan! Begini Tanda Kalo Kamu Sering Insecure Dalam Menjalani Hubungan

Merasa insecure dengan pasangan, seperti khawatir kalau ditinggalkan atau diduakan memang seringkali terjadi di beberapa orang. Tapi, kamu tetap harus bisa mengontrol perasaan tersebut. Jangan sampai pikiran-pikiran negatif menguasai dirimu sampai-sampai kamu menjadi pasangan yang toksik. 

Biar nggak kebablasan, yuk cari tau apa saja tanda-tanda insecure dalam hubungan!

1. Nggak percaya dengan pasangan

Kepercayaan adalah fondasi dasar yang penting dalam membangun sebuah hubungan yang sehat. Kalau kamu sulit buat percaya dengan pasangan, misalnya selalu curiga, stalking sosial media atau bahkan mengecek ponselnya tanpa izin, wah itu tandanya kamu insecure!

Kalau dibiarkan, bisa-bisa hubunganmu dengan pasangan akan mudah kandas. Karena kurangnya kepercayaan pada pasangan bisa menghalangi komunikasi yang intim di antara kalian. Jadi, kasih kepercayaan pada pasanganmu, ya.

2. Membandingkan dengan mantan

Nggak percaya dengan pasangan (lifehack.com)

Kalau kamu juga sering membandingkan dirimu dengan mantan pasangan karena merasa nggak cukup baik, sebaiknya hentikan. Sikap ini nggak akan baik untuk hubunganmu. Mengulik soal mantan pasangan sah-sah aja. Tapi jangan sampai kamu membandingkan dirimu secara berlebihan. Kalau pasanganmu udah memilihmu, pasti memang ada kualitas dalam dirimu yang ia sukai dan berbeda dari mantan sebelumnya.

3. Meminta validasi ke pasangan

Siapa sih yang nggak seneng kalau dipuji pasangan? Tentu semua orang pasti bakal berbunga-bunga nih kalau dipuji pasangannya. Tapi, jangan sampai perasaan insecure-mu justru memaksa pasanganmu untuk memberi validasi terus menerus ya. Seolah-olah kamu butuh diyakinkan sama doi kalau kamu adalah orang yang berharga. 

4. Terlalu dominan dalam hubungan

Membandingkan dengan mantan (medium.com)

Kalau kamu merasa rendah diri, itu bisa jadi dikarenakan rasa insecurity yang akhirnya menjadikanmu sebagai pasangan yang toksik. Misalnya kalau kamu mudah cemburu, ujung-ujungnya ini akan berpengaruh ke controling behavior. Alias, kamu jadi posesif atau mudah marah. 

Nah, kalau udah begini, itu artinya kamu memiliki sikap yang mendominasi dari pasanganmu. Sebaiknya, hindari sifat berlebihan seperti ini, ya. Supaya hubunganmu bisa awet.

5. Selalu menghindari konflik

Saat kamu merasa insecure, kamu akan khawatir dengan penolakan. Akhirnya, ini menjadikanmu cenderung untuk nurut kepada pasangan dan nggak berani mengutarakan pendapat pribadi. Kamu khawatir kalau pasanganmu akan menghakimimu atau meninggalkanmu.

Dan tentunya, sikap tersebut akan berefek buruk ke dirimu maupun hubungan. Kamu jadi nggak bisa bebas buat ngutarain pendapat dan sering merasa tertekan. 

Baiknya, sebelum memulai hubungan, cobalah untuk mencintai dirimu sendiri (self love). Ini penting supaya kamu bisa menerima diri sendiri apa adanya dan tidak insecure ke pasanganmu.

Terlalu dominan dalam hubungan (ladders.com)