Gemey Banget! Dua Kakek di Panti Jompo Ini Suka Saling Jahil dan Dorong Kursi Roda, Kayak Bocah Aja Kelakuannya

Gemey Banget! Dua Kakek di Panti Jompo Ini Suka Saling Jahil dan Dorong Kursi Roda, Kayak Bocah Aja Kelakuannya

Persahabatan memang tak kenal usia, derajat, latar belakang sosial, dan sebagainya. Adalah hal wajar, jika manusia yang terlahir sebagai makhluk sosial ini menjalin hubungan pertemanan dengan sesamanya. 

Begitu pula yang dilakukan dua orang kakek di panti jompo ini. Meski usia mereka sudah lanjut, mereka tetap menjalin persahabatan yang akrab dengan sesama manula di panti jompo. Tingkah mereka pun tak ada bedanya dengan tingkah orang lain yang saling bersahabat: iseng. 

Hal tersebut tergambar dalam sebuah video yang viral di dunia maya.

# Video Durasi 40 Detik

Seorang wanita, bernama Dinar membagikan video gemey persahabatan dua kakek ini di akun TikTok pribadinya. Video berdurasi 40 detik tersebut memperlihatkan tingkah lucu dua kakek yang saling jail, konyol, tapi juga saling peduli.

Dalam video tersebut, tampak momen di mana mereka sedang mengantre, lalu kakek berbaju kotak-kotak menjaili sahabatnya dengan mengusap kepala kakek berbaju kuning.

Kakek berbaju kotak-kotak terlihat mengusap kepala kakek berbaju kuning. Perilaku tersebut kelihatan tambah lucu karena kepala sang sahabat tampak sedikit botak akibat usia yang telah menua. 

Momen gemas kakek jailin sahabatnya (kumparan.com)

"Definisi sahabat akan selalu ada di belakang buat support," bunyi keterangan yang ditulis sang pengunggah video.

Namun tak hanya jail, sang kakek berbaju kotak-kotak juga menunjukkan kepedulian dan rasa sayangnya pada kakek baju kuning dengan mendorong kursi rodanya. Tapi tetap saja, sang kakek berbaju kotak-kotak mendorong kursi roda kawannya bak sebuah mainan. Ia mendorongnya cukup kencang, bukannya pelan-pelan.

Tingkah kocak dua sahabat manula ini tentu mendapat berbagai respons dari warganet. Banyak dari mereka yang kemudian merasa terhibur dan terharu dengan video persahabatan kakek di panti jompo tersebut.

Tak heran pula, video lucu gemey tadi itu kemudian telah ditonton 3,1 juta kali. 

Kakek berbaju kotak-kotak mendorong kursi ruda kakek berbaju kuning (m.brilio.net)

Video itu sendiri diketahui diambil di Panti Pelayanan Sosial Lanjut Usia (PPSLU) Sudagran, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Panjang umur ya keeeek, sehat-sehat selalu, saling jaga dan saling sayang selamanya. Uwuuuu~

Kehidupan para lansia di Panti Jompo (matalensaku.com)