5 Jenis Vaksin Covid yang Paling Banyak Digunakan di Indonesia, Apa Saja Perbedaannya?

Untuk menekan angka penyebaran Covid-19, kamu perlu menerapkan 5M dan melakukan vaksinasi. Jenis vaksin covid apa sajakah yang digunakan di Indonesia?

Pemerintah Indonesia terus mengupayakan ketersediaan vaksin corona merata untuk lebih dari dua ratus juta masyarakat. Ada beberapa jenis vaksin  Covid yang digunakan di negara ini. Masing-masing memiliki mekanismenya sendiri-sendiri. Untuk lebih tahu perbedaan dari setiap jenis vaksin, simak penjelasannya berikut ini.

1. Vaksin Sinovac

Vaksin Sinovac adalah jenis vaksin Covid yang pertama kali dipakai di Indonesia. Efek samping yang dirasakan adalah nyeri di area suntik, bengkak, demam, dan kelelahan. Berdasarkan hasil uji klinis awal, jenis vaksin ini dapat melawan varian Delta sebesar 50,9 persen dan Gamma sebesar 75%.

2. Vaksin AstraZeneca

Jenis Vaksin Covid yang Paling Banyak Digunakan di Indonesia (via DW)

Vaksin ini dapat memberi efikasi sebesar 82,3 persen dengan interval dosis 1 dan 2 selama 12 minggu. Efek samping yang diberikan oleh vaksin AstraZeneca lebih banyak dari vaksin Sinovac. Selain nyeri, bengkak, kemerahan dan demam, penerima vaksin jenis ini juga bisa mengalami sakit kepala, radang tenggorokan, pilek, muntah, hingga diare.

3. Vaksin Moderna

Jenis Vaksin Covid yang Paling Banyak Digunakan di Indonesia (via Kabupaten Humbang Hasundutan)

Vaksin Moderna merupakan vaksin berbasis RNA duta. Melalui median masa pengamatan sembilan minggu, efikasi sebesar 94 persen dengan dosis lengkap. Efek samping dari penggunaan vaksin jenis ini adalah nyeri otot dan nyeri sendi, sakit kepala, kelelahan, dan menggigil.

4. Vaksin Sinopharm

Jenis Vaksin Covid yang Paling Banyak Digunakan di Indonesia (via Dunia Tempo)

Jenis vaksin yang satu ini serupa dengan vaksin Sinovac. Efikasinya mencapai 78,02 persen. Efek sampingnya adalah bengkak, kemerahan, nyeri, sakit kepala, diare, dan batuk.

5. Vaksin Pfizer

Jenis Vaksin Covid yang Paling Banyak Digunakan di Indonesia (via Kompas com)

Menurut hasil uji klinis dengan pedian masa pengamatan dua bulan, efikasi vaksin jenis ini mencapai 95 persen dengan dosis lengkap. Efek samping yang diberikan oleh vaksin Pfizer sama dengan efek samping pada vaksin AstraZeneca. Itu dia kelima jenis vaksin Covid yang paling banyak digunakan di Indonesia. Vaksin  mana yang kamu gunakan?

Jenis Vaksin Covid yang Paling Banyak Digunakan di Indonesia (via IDX Channel)