Gunung Semeru dikabarkan meletus pada Sabtu (4/12) sore ini. Gunung yang terletak di Kabupaten Malang dan Lumajang itu mengalami erupsi setelah menunjukkan aktivitas vulkanik pada sore ini.
Momen meletusnya gunung merapi berhasil terekam lewat kamera amatir. Semburan awan panas tebal tampak keluar dari puncak gunung dan menimbulkan kepanikan.
Dalam video yang beredar di dunia maya tersebut, tampak warga berlarian dengan latar belakang awan panas yang sangat tebal. Asap pekat abu-abu jelas membuat semua orang panik.
Hingga saat ini, belum ada laporan korban jiwa dari peristiwa ini. Namun beberapa daerah yang berpotensi terdampak sudah melakukan tindakan preventif dengan mengungsikan warganya.
Gunung Semeru Meletus (via Detik)
"Sebagai tindakan preventif warga yang tinggal dekat sungai jalur lahar diimbau untuk diungsikan dulu," ungkap Syafii selaku Kepala Desa Sumbermujur, sebagaimana dilansir dari Tribunnews.
Sementara itu, aktivitas vulkanik gunung tertinggi di Pulau Jawa itu memang telah terlihat sejak malam kemarin. Beberapa kawasan sudah mengalami hujan abu yang merupakan salah satu tanda-tanda gunung erupsi.
Dalam video lain yang beredar, material vulkanik akibat erupsi Gunung Semeru telah menyebabkan kawasan di sekitarnya mengalami tumpukan abu.
Gunung Semeru Meletus (via TVOne)