Biar Nggak Gampang Sakit, Begini 7 Cara Menjaga Kesehatan di Musim Hujan

Biar Nggak Gampang Sakit, Begini 7 Cara Menjaga Kesehatan di Musim Hujan

Memasuki bulan November, kayaknya hujan udah mulai intens mengguyur negeri ini, ya. Hampir seluruh kota sudah terguyur hujan sepekan belakangan. 

Meskipun pepatah mengatakan hujan adalah sumber rezeki, tetapi apabila hujan mengguyur tempat kamu tinggal setiap hari, maka perlu antisipasi mencegah penyakit yang biasa menyerang di musim hujan.

Penyakit yang kerap datang pada musim penghujan seperti pilek, flu, batuk, demam berdarah, penyakit pencernaan, bahkan dehidrasi karena suhu cenderung dingin. Untuk tetap sehat, kamu dan keluarga bisa melakukan beberapa hal, antara lain di bawah ini:

1. Selalu bawa payung atau jas hujan

Terjebak hujan di satu tempat membuat kita nggak sabar dan terpaksa menembus hujan tanpa pengaman seperti payung atau jas hujan. 

Dilansir daari Smarter Health, Rabu (3/11/2021) untuk menjaga tubuh tetap hangat, saat kedinginan tubuh akan membatasi aliran darah ke hidung. Ini menjelaskan mengapa hidung kamu berair ketika dingin.

Nah, yang perlu kamu lakukan adalah tetap terlindung dari hujan supaya tidak terserang pilek maupun masuk angin, ya Gengs.

2. Konsumsi vitamin C

Vitamin C membantu mempercepat pemulihan ketika terserang flu. Vitamin C juga membantu mendukung sistem kekebalan tubuh dan mengurangi risiko flu semakin parah. Vitamin C bisa didapatkan dari sumber alami, seperti paprika, pepaya, jeruk, dan juga nanas.

3. Mandi air hangat

Setelah kehujanan, suhu tubuh secara bertahap meningkat karena melawan kuman dan melindungi diri dari serangan infeksi. Untuk membantu membuat suhu tubuh tetap stabil dan tidak demam, kamu bisa merendam kaki dengan air hangat setelah kehujanan, bisa juga mandi air hangat.

Menjaga Kesehatan di Musim Hujan (VOI.id)

4. Makan hidangan penghangat

Ketika hari-hari menjadi dingin karena setiap hari hujan, kamu mungkin lebih suka minum minuman hangat. Ada berbagai pilihan minuman hangat seperti teh hijau, kopi, susu, cokelat panas, maupun semangkuk sup panas.

5. Jaga kebersihan

Selama musim hujan, manusia memang lebih banyak menghabiskan waktu di dalam ruangan, namun perlu juga diketahui bahwa kuman mungkin akan tetap tersebar. Artinya, kamu perlu memastikan lingkungan tetap bersih, sehat, dan tersanitasi dengan baik.

Menjaga Kesehatan di Musim Hujan (Magelang Ekspress)

6. Cukupi kebutuhan cairan tubuh

Suhu dingin cukup mengelabui, sebab lebih jarang merasa haus tetapi kebutuhan cairan tubuh tetap perlu dipenuhi. Supaya tidak menyebabkan dehidrasi, pastikan cukup minum air ketika suhu cenderung rendah pada musim hujan.

7. Gunakan pengusir nyamuk

Air tergenang di sekitar rumah tak bisa dihindari apalagi ketika setiap hari hujan. Yang bisa dihindari adalah serangan nyamuk, termasuk nyamuk pembawa penyakit seperti dengan menyalakan pengusir nyamuk.

Sebagai tambahan, cara menjaga tubuh tetap sehat di musim hujan ialah dengan mengusahakan masak makanan sendiri di rumah untuk mencukupi kebutuhan nutrisi dan menghindari makanan cepat saji maupun makanan olahan. Juga hindari makanan pedas selama musim hujan dan tambah porsi menu-menu sehat seperti buah-buahan, sayur-sayuran, dan makanan mengandung protein.

Menjaga Kesehatan di Musim Hujan (Lifepack.id)