Sering Nyarap di Pagi Hari, Ini Jumlah Kalori Seporsi Bubur Ayam

Bubur ayam menjadi makanan yang sering disantap pada pada pagi hari. Sudah tahu belum berapa jumlah semangkok bubur ayam?

Bubur ayam  merupakan makanan yang sering dimakan pada pagi hari karena dijadikan sarapan oleh banyak orang. Jika makan semangkok bubur ayam perut akan terasa kenyang. Memang satu porsi bubur ayam berapa jumlah kalorinya?

Dilansir dari Halodoc satu porsi bubur ayam tanpa isi atau topping tambahan seperti sate, sekitar 240 gram yang mengandung 373 kkal. Lalu ada 27,56 gram protein, 12,39 lemak, dan 36,12 gram karbohidrat. Itu hanya buburnya saja, kalau ditambahkan isian lain tentu jumlah kalori akan bertambah.

Misalnya menambahkan sate usus sebagai makanan pendamping bubur. Sate usus mengandung 94 kalori, 2,06 gram lemak, dan 17,66 protein. Untuk sate ampela terdapat 145 kalori, 2,66 gram lemak, 30,14 gram protein. 

Bubur ayam tentu aman dikonsumsi asal diperhatikan jenis makanan pendampingnya, termasuk daging ayam yang menjadi irisan sebaiknya gunakan dada ayam dengan membuang dulu kulitnya, dan hindari penyedap rasa.

Bubur ayam memiliki beberapa manfaat bagi tubuh asalkan dikonsumsi dengan cara yang tepat. Bubur menjadi sumber karbohidrat yang kompleks. Bubur bisa dijadikan pengganti nasi. Saat makan bubur taburkan kacang secukupnya karena bisa menambah asupan protein dan serat. 

Bubur juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Apalagi jika bubur ditambah sayur-sayuran bisa memberikan asupan antioksidan bagi tubuh. Hal ini membuat tubuh bisa melawan radikal bebas.

Seporsi Bubur Ayam (Tribunnews.com)

American Journal of Clinical Nutrition membuat kesimpulan bahwa bubur bisa menurunkan tekanan darah tinggi.Sepertinya kesimpulan yang disebutkan tersebut tetap harus diuji lagi apakah benar makan bubur bisa menurunkan tekanan darah seseorang. 

Ada juga sebuah studi yang dilakukan selama 25 tahun menyebutkan bahwa orang yang makan bubur ayam  dengan rutin bisa terhindar dari penyakit jantun. Kandungan bubur ayam bisa mengalahkan kolestrol tinggi dan menyerap lemak dalam tubuh.

Bubur Ayam untuk Sarapan (IDN Times)