Viral, Kisah Wanita Aceh Yang Dulu Tinggal Di Rumah Bantuan Tsunami, Kini Jadi Tajir Melintir

Viral, Kisah Wanita Aceh Yang Dulu Tinggal Di Rumah Bantuan Tsunami, Kini Jadi Tajir Melintir

Shella Saukia, wanita asal Aceh yang mendadak viral di media sosial. Ia membagikan bagaimana kisahnya dulu ketika masih tinggal di rumah bantuan tsunami, sampai bisa punya rumah bak istana saat ini.

Shella menceritakan pengalamannya itu di akun TikTok pribadinya @shellasaukia. Melalui video tersebut, ia memperlihatkan bagaimana kehidupannya saat tinggal di rumah bantuan dulu.

"Tidak ada kata terlambat untuk menuju sukses. Ngontrak di rumah bantuan tsunami di tahun 2016, punya istana rumah impian tahun 2021," tulis akun TikTok @shellasaukia.

Saat diwawancarai oleh pihak Wolipop, Shella mengatakan dirinya dulu masih duduk di kelas 2 SMP saat tsunami Aceh terjadi di tahun 2004.

"Kebetulan waktu tsunami saya berada di daerah Aceh Tengah bukan di Banda Aceh.. waktu itu saya masih kelas 2 SMP. Waktu pas tsunami kami sekeluarga takut dan panik kebetulan daerah ku jauh dari tempat kejadian tsunami," ujar Shella kepada Wolipop, Rabu (15/9/2021).

Setelah tsunami selesai, Shella merasa kehilangan rumah. Ia pun menempati rumah bantuan pemerintah tersebut.

"Di tahun 2014 saya merantau ke Banda Aceh. Merintis dari nol. Kebetulan waktu itu saya cuma mampu ngontrak di rumah bantuan tsunami. Karena kontrakannya murah dan bisa nyicil juga waktu itu," jelasnya.

Viral kisah Shella Saukia, wanita Aceh yang dulu tinggal di rumah bantuan tsunami kini sukses punya rumah megah (via wolipop)

Setelah lulus sekolah, Shella sempat merantau dari kampungnya di Aceh Tengah ke Banda Aceh. kala itu, ia telah menikah dan tinggal bersama suami dan buah hatinya. Di saat yang bersamaan, Shella membangun usaha kecil-kecilan tanpa modal.

"Anakku waktu itu masih bayi dan kecil di sana lah saya merintis usaha kecil-kecilan tanpa modal. Disupport juga sama sahabat-sahabatku waktu itu. Pendapatan sehari Rp 20-30 ribu cukup-cukup untuk beli susu dan makan aja," kata Shella.

Sampai pada tahun 2016, wanita berhijab tersebut mengunggah foto dagangannya di media sosial. Terlihat, dagangannya itu ia tempatkan di depan pintu rumah bantuan tsunami dan seketika menjadi viral hingga ke Malaysia.

Viral kisah Shella Saukia, wanita Aceh yang dulu tinggal di rumah bantuan tsunami kini sukses punya rumah megah (via wolipop)

"Di tahun 2016 saya iseng fotoin jilbab. Saya hanya belanja 20 potong dari Jakarta. Saya iseng foto di depan pintu rumah bantuan tersebut. Tanpa disangka-sangka foto saya viral sama online shop Malaysia," tuturnya.

"Sampai booming banget pas di tahun 2016. Karena nama Shella Saukia sudah melejit di situlah saya mulai dikenal banyak orang. Dan orderan melejit dari jual satuan bisa jual grosir," tambahnya lagi.

Namun, selama perjalanan bisnisnya, Shella mengaku mengalami jatuh bangun yang luar biasa.

"Waktu jilbab sudah meredup saya langsung keluarin lagi ide yang baru. Untuk memboomingkan lagi gamis. Alhamdulillah waktu itu gamis juga booming sama seperti jilbab. Intinya saya pantang menyerah apa pun keadaannya," ujar ibu tiga orang anak itu.

"Di tahun 2018 saya dan suami mulai menabung untuk rumah idaman. Saya gigih untuk itu, kebetulan tanah di samping rumah bantuan tersebut dijual. Alhamdulillah saya langsung beli waktu itu," tutur Shella.

Selain itu, Shella juga tak melupakan bagaimana perjuangannya ketika merintis usaha. Ia pun langsung membeli rumah lamanya itu dan rumah impiannya yang mewah baru ditempati pada tahun 2021. 

"Dimulai dari tahun 2018, saya nabung sampai tahun 2019 sudah mulai pembangunan dan alhamdulillah tahun 2021 rumah impian sudah bisa di tempati," ucapnya bahagia.

Viral kisah Shella Saukia, wanita Aceh yang dulu tinggal di rumah bantuan tsunami kini sukses punya rumah megah (via wolipop)