Mengapa banyak rumah makan khas Padang menggunakan nama "Ampera" padahal jembatan Ampera terletak di Palembang? Menurut orang asli Padang, begini jawabannya:
Di Sumatera Barat itu ada 3 jenis tempat makan atau rumah makan sebagai berikut:
1. Restoran: Restoran khas minang, menjual menu masakan padang atau nasi padang, dan penghidangannya biasanya dihidang atau seluruh lauknya terjadi di meja, secara tempat, umumnya luas, meja yg tersedia banyak, dan dapat menampung banyak orang. Seperti itulah kira-kira.
2. Ampera: Khas minang, menjual makanan khas minang atau nasi padang. Namun penyajiannya di rames. Tidak dihidang atau dikontes di meja. Pesan lauk yang kita mau, nanti yang dihidangkan di meja kita hanya nasi utama 1 (biasanya sudah terdiri dari sayur daun singkong rebus, kuah gulai, gulai nangka + kol, bumbu rendang (kalau order), dan sambal), lauk utama, minum (umumnya air putih/teh tawar) dan nasi tambah 1. Secara tempat, lebih kecil dibandingkan dengan restoran dan tidak bisa menampung banyak orang seperti restoran pada poin nomor 1 di atas. Adapun nasi kapau juga masuk dalam golongan ini (di rames).
Ilustrasi Penyajian Masakan Khas Padang ala Restoran (Anak Jajan)
3. Bofet: Masakan khas minang, tempatnya lebih kecil dari ampera, namun rata-rata yg dijual adalah makanan khas minang yang selain nasi padang. Misalkan: bofet sate padang, ya yang dijual hanya menu sate padang dan kondimennya (kerupuk kulit, kerupuk sanjay bungkus kecil dll, serta minuman). Atau contoh lain bofet ketupat gulai tunjang, ya yang dijual hanya ketupat sayur dengan gulai tunjang beserta pelengkapnya, jangan berharap ada menu nasi padang disini.
Ilustrasi Penyajian Masakan Khas Padang ala Ampera (Rames) (PergiKuliner.com)
Nah, jadi seperti itulah kiranya. Jadi bisa disimpulkan pengertian Ampera di sini adalah: "Ambo mau pesan ramas" (saya mau pesan dirames).
Pada rumah makan sekelas restoran, seperti di poin no. 1, kamu bisa juga pesan untuk di rames, apabila kamu datang sendirian atau hanya berdua. Jadi tidak selamanya harus dihidang atau dikontes, bagaimana permintaan customer saja.
Ilustrasi Rumah Makan Padang ala Bofet Google)