Menyedihkan, Ini Wujud Nasi Ayam Penyet Seharga Rp 50 Ribu, Auto Kapok Beli

Sebuah unggahan di Instagram tentang menu nasi ayam penyet seharga Rp 50 ribu bikin warganet terkejut karena porsinya sangat sedikit.

Nasi ayam penyet menjadi salah satu makanan yang sedang populer saat ini. Kuliner tersebut mudah ditemui di banyak tempat dan dijual dengan harga yang ramah dikantong. Biasa satu porsi nasi ayam penyet memiliki harga berkisar antara Rp 15 ribu - Rp 20 ribu.

Tapi seorang warganet sempat membeli nasi ayam penyet dengan harga Rp 50 ribu. Memang dia membelinya bukan di warung pinggir jalan, melainkan membeli di Bandara. Ia nampak terkejut dengan wujud nasi ayam penyet yang menurutnya sangat mahal karena memiliki porsi yang jauh dari layak.

"Tahun 2019 di suatu bandara udara, karena lama nungguin boarding jadinya pergi cari makan tuh di sekitaran ruang tunggu pesawat. Akhirnya mutusin buat makan di salah satu tempat makan, lalu pesanlah paket ayam penyet," ujar seseorang dilansir dari Instagram @_sadfood.

Ternyata saat pesanan nasi ayam penyet datang, ia kaget dengan porsi nasi ayam penyet yang sangat sedikit. Mungkin nasi putih yang disajikan terlihat normal, melainkan daging ayam penyet sangat sedikit, nyaris hanya potekan kecil atau seperempat dari daging ayam penyet kebanyakan. Tahu dan tempe pun dipotong sangat kecil.

"Pas makanan datang aku kaget dong liat porsinya mana harga makanannya kalau ga salah inget sekitaran 50 ribuan, secara kan harga makanan di bandara pasti mahal, sampai speechless,"kata orang tersebut.

Nasi Ayam Penyet di Bandara (Instagram @_sadfood)

Tak dipungkiri makanan dan minuman di Bandara sudah pasti lebih mahal beberapa kali lipat dibandingkan harga makanan yang dijual di tempat lain.Justru si pemesan nasi ayam penyet itu kaget dengan porsi ayam yang sangat sedikit.

Para warganet pun memberikan komentar terkait makanan tersebut. Mereka menilai bahwa porsi makanan itu sangat sedikit dan tidak layak dihargai Rp 50 ribu. "Ayamnya mana?," kata seorang warganet. "Piringnya yang mahal, harusnya nggak usah pakai piring pakai nampan aja,"tambah warganet lain.

Nasi Ayam Penyet yang Bukan Dijual di Bandara (MNEWS)