Banyak yang Belum Tahu, Presiden Jokowi Ternyata Lahir dengan Nama Mulyono, Akhirnya Diganti karena Ini

Presiden Jokowi memiliki nama lahir Mulyono. Lantas mengapa diubah menjadi Joko Widodo?

Tak banyak yang tahu jika Presiden Joko Widodo sebenarnya memiliki nama lahir yang berbeda. Orangtuanya yakni Sutjiatmi dan Noto Mihardjo menamakan Jokowi dengan nama Mulyono. Belum diketahui apa alasan keduanya menamakan bayi laki-laki yang lahir pada 21 Juni 1961 dengan nama itu.

Dikutip dari era.id, Jokowi yang lahi di Rumah Sakit Brayat Minulyo, Solo, Jawa Tengah pernah memberikan alasan  saat penulis Alberthine Endah merangkum kisanya dalam buku berjudul Jokowi Menuju Cahaya, yang resmi diluncurkan pada 13 Desember 2018.

"Tapi nama itu tak terlalu lama saya miliki,"kata Jokowi dalam buku itu. Jokowi menambahkan bahwa alasan orangtuanya mengganti nama dirinya karena saat masih bayi, Jokowi sering sakit-sakitan.

Dalam budaya dan kepercayaan masyarakat Jawa, biasanya anak bayi atau anak kecil yang sering sakit-sakitan memang  perlu diganti nama agar aura negatif bisa hilang, sehingga kondisi kesehatan anak jadi membaik."Boleh tidak percaya, saya kemudian tumbuh sehat setelah diganti namanya,"urai Jokowi.

Masa kecil Jokowi memang hidup berpindah-pindah karena harga sewa rumah yang terus naik. Ia dibesarkan oleh orangtuanya di pinggir kali Dawung Kidul lalu berpindah ke daerah Munggur yang berada di tepi sungai Pepe. Setelah pindah rumah, Jokowi dikaruniai tiga adik perempuan.

Presiden Jokowi dan Mendiang Ibu (Liputan6.com)

Ayah Jokowi merupakan seorang tukang kayu. Sebagai tukang kayu, Pak Noto harus memutar otak demi menghidupi istri dan keempat anaknya. Beruntung pelan-pelan kehidupan keluarga Jokowi mulai terlihat ketika industri kayu di Solo sudah mulai menggeliat. "Orangtua saya sosok yang luar biasa,"kata Jokowi dilansir dari Detik.

Jokowi pun mengikuti jejak sang ayah. Kuliah di jurusan kehutanan hingga mendirikan pabrik mebel membuat Jokowi sukses jadi seorang pengusaha hingga memiliki kenalan orang di luar negeri. Langkahnya semakin mantap saat ia masuk ke dunia politik, mulai jadi Wali Kota Solo, Gubernur DKI Jakarta, hingga kini menjadi Presiden.

Presiden Jokowi dan Ketiga Adiknya (Merdeka.com)