Dikritik Netizen Tak Pernah Dandan, MUA Ini Seketika Terlihat Pangling Saat Merias Wajahnya Sendiri

Dikritik Netizen Tak Pernah Dandan, MUA Ini Seketika Terlihat Pangling Saat Merias Wajahnya Sendiri

Hasil riasan MUA memang selalu menakjubkan. Saat ini, telah banyak MUA yang memiliki kepiawaian untuk merubah wajah seseorang dari yang sederhana menjadi glow up dan pangling.

Namun biasanya, kebanyakan para MUA jarang merias wajahnya sendiri. Mereka kerap terlihat biasa saja bahkan jarang sekali mengenakan makeup. Hal demikian karena biasanya waktu mereka tersita untuk memoles wajah orang lain.

Alhasil, seorang MUA dengan akun TikTok bernama @elmahyra_makeup mendapat komentar dari seorang netizen karena dirinya yang tak pernah dandan.

Karena komentar tersebut, MUA ini pun langsung mencoba memamerkan hasil riasan di wajahnya sendiri. Sontak, para netizen pun terkejut dengan hasilnya yang benar-benar pangling.

Viral seorang MUA saat merias wajahnya sendiri. Hasilnya terlihat pangling (tiktok.com)

“Itu kok MUanya gak pernah dandan.” Tulis sang pemilik akun pada video unggahannya.

Dari videonya yang viral di TikTok, sang MUA asal Jombang, Jawa Timur ini menjelaskan kalo dirinya memang selalu tak sempat untuk dandan karena sibuk merias kliennya.

“Canda sayang. Emang gak sempet dandan.” Tulis sang pemilik akun.

Video yang diunggah pada 1 Juli 2021 itu pun kini telah ditonton oleh lebih dari 8 juta kali, mendapat ratusan ribu Likes dan 3 ribu komentar.

“Ku kira ibu ternyata suhu.” Tulis saskiapakeS disertai emot kaget.

“Kang makeup gak makeup ga ppa, sudah dipastikan dia jago, sedangkan mekaupin pengantin aja hasilnya cantik kok.” Kata Ls. Kurnia.

“Berubah jadi umur belasan tauunn kok bisaaa.” Timpal Shimaizo Aleivyona disertai emot kaget.

“The power of makeup ya, bener2 bisa beda bgt 180 derajat.” Imbuh Ridlo Pahlavi disertai emot love.

“Takutnya nanti pengantin insecure MUAnya lebih cantik.” Tambah devy wulansari.

Viral seorang MUA saat merias wajahnya sendiri. Hasilnya terlihat pangling (tiktok.com)