Adanya peningkatan kasus COVID-19 yang cukup signifikan membuat banyak orang termasuk para selebriti Tanah Air ikut turun tangan. Beberapa selebriti Tanah Air bahkan membuat gerakan khusus untuk membantu masyarakat terdampak COVID-19 hingga para tenaga kesehatan. Berbagai aksi sosial pun dilakukan oleh para selebriti ini demi meringankan sedikit beban bagi masyarakat dan tenaga medis.
Kasus Covid-19 yang kian meningkat membuat banyak orang, termasuk para selebriti yang ikut turun tangan. Bahkan, ada beberapa selebriti yang membuat gerakan khusus untuk membantu masyarakat yang terpapar Covid-19. Siapa saja mereka? Berikut adalah dertan artis yang melakukan aksi sosial untuk pandemi.
# Anisa Bahar
Melalui akun Instagram pribadinya, Anisa Bahar mengumumkan sebuah aksi dalam membantu penanganan Covid-19. Ya, dalam sebuah video yang ia unggah, Anisa mengungkapkan kalo dirinya melelang rumah pribadinya seharga Rp 4 Miliar. Dan hasil uang lelang rumahnya tersebut akan ia sumbangkan sepenuhnya untuk warga yang tak mampu dan terdampak Covid-19.
# Rachel Vennya
Tak hanya kali ini saja Rachel Vennya melakukan aksi sosial dalam melawan Covid-19. Di awal pandemi tahun 2020, ia sempat membuat gerakan donasi kepada masyarakat luas dan berhasil mengumpulkan dana hingga Rp 2,1 miliar. Hasil donasinya tersebut ia sumbangkan untuk pembelian APD rumah sakit rujukan, masker, hand sanitizer dan sarung tangan.
Kali ini, Rachel kembali membuat sebuah pergerakan untuk membantu pasien yang membutuhkan oksigen. Ia membuka donasi bagi siapapun yang ingin menyumbang dan berhasil mengumpulkan 25 tabung oksigen yang kini tengah langka untuk didapatkan.
# Melanie Subono
Deretan artis yang ikut turun tangan membantu Covid-19 (instagram.com)
Melanie Subono juga dikenal sebagai artis yang aktif dalam membuat gerakan sosial. Seperti baru-baru ini, ia mengunggah sebuah video di Instagram untuk meminta bantuan kepada public figure dan masyarakat untuk memberikan donasi kepada para ibu hamil dan anak-anak yang terdampak Covid-19.
Unggahannya pun menuai banyak pujian oleh warganet. Melanie juga sering mengunggah perkembangan dari donasi yang ia berikan.
# Maia Estianty
Maia Estianty bersama dengan Cathy Sharon ikut memberikan sebuah pergerakan dalam menghadapi Covid-19. Mereka membangun Anak Bangsa Peduli pada masa munculnya Covid-19 di Indonesia untuk membantu para tenaga kerja kesehatan di 230 rumah sakit.
Bahkan, tim mereka dan beberapa sahabatnya juga ikut berkoordinasi dalam menjalankan Tim Mitigasi IDI hingga turun tangan ke lapangan membagikan APD. Saat ini, Maia kembali membuka donasi bagi masyarakat yang mau ikut membantu para pekerja kesehatan melalui akun Instagram pribadinya.
# Ananda Omesh
Deretan artis yang ikut turun tangan membantu Covid-19 (instagram.com)
Aksi sosial juga dilakukan oleh presenter Ananda Omesh. Melalui Instagram pribadinya, Omesh mengumumkan kalo dirinya telah mengubah salah satu mobil kesayangannya untuk dijadikan mobil darurat pasien Covid-19.
Gerakan yang dilakukannya ini pun sangatlah serius. Ia bahkan rela merombak mobil Mercedes Vito yang dimilikinya dengan memasuki berbagai alat kesehatan. Selain itu, ia juga membuka donasi kepada masyarakat yang ingin turut membantu.
Deretan artis yang ikut turun tangan membantu Covid-19 (instagram.com)