Cantik-Cantik Jadi Tukang Parkir, Wanita Ini Cari Uang untuk Kesembuhan Suami

Perempuan cantik bernama Kadek Rita menjadi tukang parkir demi membantu suami yang terkena tumor.

Seorang perempuan cantik menjadi tukang parkir di sebuah tempat di Bali. Kadek Rita nama perempuan yang sudah 3,5 bulan jadi tukang parkir di kawasan Jalan Gatot Subroto, Denpasar. Suara Rita yang nyaring saat memarkirkan kendaraan membuat mata orang di sekitar selalu meliriknya. Panas terik matahari tak menyurutkan langkahnya semangat bekerja.

Dilansir dari Bali Express, Rita terpaksa menjadi tukang parkir karena menggantikan peran suaminya dalam mencari nafkah. Suami Rita selama 7 bulan sudah tidak bisa kerja karena mengidap sakit tumor ganas.

"Suami saya kena tumor di hidung dan menjalar ke matanya. Sudah dari bulan Maret lalu dia nggak bisa melihat. Saya menjadi tukang parkir menggantikan posisi suami saya, daripada diambil orang lain, jam kerjanya juga sebentar,"ujar Rita.

Karena suaminya masih menjalani pengobatan, membuat biaya yang harus dibutuhkan cukup besar. Menjadi tukang parkir menjadi pilihan terakhir Rita. Dalam sebulan Rita bisa mengantongi penghasilan sebesar Rp 800-Rp 850 ribu. Memang tidak besar, tetapi dia bersyukur uang tersebut bisa digunakan untuk menambah biaya untuk kesembuhan suaminya.

"Sebenarnya kurang tapi saya berusaha cukup-cukup saja," aku Rita. Sebab tak cuma fokus sembuhkan tumor suami, dia  juga harus menghidupi dua anak dan seorang mertuanya yang tinggal bersamanya.

Kadek Rita, Tukang Parkir Cantik (iNews)

Menjadi tukang parkir tak membuat Rita harus malu atau gengsi. menjadi tukang parkir awalnya dia harus adaptasi dengan cara kerja tukang parkir, saat mengarahkan mobil saat parkir. "Saya tidak gengsi, ngapain juga malu karena saya tidak mencuri,"tegasnya.

Rita sempat diminta oleh temannya untuk mencari profesi selain tukang parkir. Dia masih mempertimbangkan karena lokasi pekerjaan yang cukup dekat dengan rumahnya, sehingga dia bisa sesekali melihat kondisi sang suami di rumah.

Kadek Rita, Tukang Parkir Cantik (iNews)