Putri Diana Pernah Ungkap Petunjuk Soal Alami Kecelakaan, Benarkah Ulah Pangeran Charles?

Walau sudah lebih dari dua dekade berlalu, namun kecelakaan tragis yang menimpa Putri Diana pada tahun 1997 masih menyisakan tanda tanya. Benarkah ada keterlibatan Pangeran Charles?

Walau sudah lebih dari dua dekade berlalu, namun kecelakaan tragis yang menimpa Putri Diana pada tahun 1997 masih menyisakan tanda tanya dan kengerian. Pasalnya, banyak pihak yang menduga bahwa ada konspirasi di baliknya. Nama Pangeran Charles sempat disebut, namun hal itu tak terbukti.

Nyatanya, Pangeran Charles bukan tidak pernah diselidiki terkait kematian mantan istrinya tersebut. Sebagaimana dilansir dari Daily Mail, calon pewaris tahta Kerajaan Inggris itu sempat dimintai keterangan dalam Operasi Piaget yang memang khusus menyelidiki kemungkinan konspirasi dalam kematian Diana.

Penyelidik dalam Operasi Piaget bukan melakukan introgasi tanpa dasar. Mereka mengacu pada sebuah catatan pribadi yang ditulis oleh Diana sebelum meninggal, terkait kecelakaan yang sempat dialami. Dia mengungkapkan bahwa Charles memang berencana mencelakainya.

"Suami saya merencanakan 'kecelakaan' di mobil saya, rem blong dan cedera kepala serius, sehingga dia bisa menikahi Tiggy Legge-Bourke, pengasuh Pangeran William dan Pangeran Harry," bunyi catatan pribadi milik Diana.

Pangeran Charles dan Putri Diana (via Liputan6)

Catatan itu diketahui ditulis oleh Diana setahun sebelum diceraikan oleh Charles. Tak lama kemudian, ibu Pangeran Harry dan Pangeran William itu mengalami kecelakaan tragis yang berujung pada kematian. Kekasih Diana yang ada di dalam mobil yang sama, Dody Al Fayed, juga ikut kehilangan nyawa.

Catatan pribadi itu kemudian dipublikasikan pada tahun 2003. Kurang lebih setahun kemudian, Operasi Paget diluncurkan oleh Polisi Metropolitan Inggris. Mantan kepala Scotland Yard John Stevens yang jadi bagian dari operasi ini mengaku dirinya sempat berbicara pada Charles. Sayangnya, saat itu tak ada bukti apapun yang mendukung teori konspirasi.

Pangeran Charles dan Putri Diana (via Detik)

Pangeran Charles mengaku tak tahu-menahu soal catatan itu, dan baru mengetahuinya ketika dimintai keterangan. Sementara itu, ada pula dugaan bahwa catatan harian Putri Diana itu mungkin saja hanya akal-akalan pihak tertentu.

Pangeran Charles dan Putri Diana (via Sosok.ID)