Gusur Adhikarya, Penulis Buku 'Lupus' Meninggal Dunia

Kabar duka datang dari penulis novel Lupus, Gusur Adhikarya, yang dikabarkan meninggal dunia pada Jumat (18/6) kemarin. Hal ini disampaikan oleh rekan sesama penulis, Hilman Hariwijaya.

Remaja era 1990an pastinya akrab dengan novel-novel Lupus yang ditulis salah satunya oleh Gusur Adhikarya. Kini, kabar duka datang dari sang penulis yang dikabarkan meninggal dunia pada Jumat (18/6) kemarin. Hal ini disampaikan oleh rekan sesama penulis, Hilman Hariwijaya.

Kabar itu disampaikan lewat unggahan di media sosial. Hilman mengumumkan kematian sahabatnya tersebut, dan memohon doa dari netizen. Dia juga mengumumkan bahwa Gusur dimakamkan pada Sabtu (19/6) pagi.

"Innalillaahi wa inna ilayhi rooji'uun.. sahabat kita Gusur Adhikarya meninggal hari Jumat 18 Juni 2021, Sabtu ini mau dimakamin jam 10 pagi. Mohon doanya ya… Mohon maaf atas kesalahan almarhum…," demikian bunyi caption yang ditulis oleh Hilman.

Dalam unggahan itu, Hilman juga memajang foto dirinya bersama Gusur semasa hidup. Pada slide kedua, dia juga menampilkan potret masa muda mereka. Sontak saja unggahan ini menuai berbagai ucapan duka dari netizen.

Gusur Adhikarya bersama Hilman Hariwijaya (Instagram thehilmanhariwijaya)

"Innalillahi Wa Inailaihirojiuun .. turut berduka ya Mas

Para Penulis Lupus (Tumblr)

Gusur Adhikarya adalah salah satu dari tiga penulis novel Lupus, selain Hilman Hariwijaya dan Boim Lebon. Selain Lupus, dia juga diketahui sebagai penulis kisah Saras 008, kisah superhero wanita Indonesia yang juga pernah diangkat ke layar kaca.

Gusur Adhikarya (via Liputan6.com)