Aneh Tapi Nyata, Kisah Seorang Pria yang Menikahi Calon Kakak Ipar Karena Calon Istri Meninggal di Hari Pernikahan

Aneh Tapi Nyata, Kisah Seorang Pria yang Menikahi Calon Kakak Ipar Karena Calon Istri Meninggal di Hari Pernikahan

Ada banyak sekali hal yang bisa terjadi di hari pernikahan. Baik yang menyenangkan maupun menyedihkan.

Pernikahan bisa juga tak jadi berlangsung jika sebuah musibah tiba-tiba datang di hari H. Seperti kisah seorang pemuda India ini misalnya.

Pilu, di hari pernikahan yang harusnya jadi hari bahagia. Mempelai wanita meninggal karena serangan jantung.

Namun, meski calon istri meninggal, sang pria tetap melangsungkan pernikahan!

# Calon Istri Terkena Serangan Jantung

Peristiwa ini terjadi belum lama ini di distrik Etawah, Uttar Pradesh India. Pria yang kehilangan calon istrinya bernama Manjesh Kumar.

Di detik-detik menjelang akad nikah, Kumar harus kehilangan wanita yang dicintainya untuk selamanya.

Surabhi sang pengantin wanita tiba-tiba jatuh pingsan tepat di sebelah pengantin pria, tepat sebelum upacara ‘pheras’, sebuah ritual penting dalam pernikahan Hindu.

Surabhi sempat merasa tak enak badan dan kemudian pingsan. Saat ambulans tiba, paramedis telah menemukan Surabhi dalam keadaan tak bernyawa.

# Menikahi Kakak Calon Istri

Potret Manjesh Kumar, calon istri dan saudara mempelai wanita (aceh.tribunnews.com)

Normalnya, jika salah satu mempelai meninggal tentu pernikahan tak jadi dilangsungkan dong. Begitu juga yang dipikir para tamu undangan saat itu.

Namun ternyata, keluarga Manjesh dan Surabhi kemudian mendiskusikan pilihan mereka. Sampai pada satu titik, seseorang menyarankan pengantin pria untuk menikahi saudari almarhum, yang bernama Nisha.

Kami tidak tahu apa yang harus dilakukan dalam situasi ini. Kedua keluarga duduk bersama dan seseorang menyarankan agar adik perempuan saya Nisha menikah dengan pengantin pria. Keluarga membahas masalah ini dan keduanya setuju,” kata saudara laki-laki Surabhi, Saurabh.

Yang tambah aneh, pernikahan itu berlangsung di depan jenazah calon pengantin wanita.

“Itu adalah situasi yang aneh ketika pernikahan adik perempuan saya berlangsung sementara mayat adik perempuan saya yang lain terbaring di ruangan lain,” ujar Saurabh.

# Pernikahan Berlangsung Suram

Seorang bocah yang dipaksa kawin muda (merdeka.com)

Sudah pasti pernikahan yang tak terduga itu kemudian berlangsung suram. Apalagi untuk mempelai pria. Ia yang tadinya berharap bisa menikahi wanita yang dicintainya, tiba-tiba harus kehilangan, dan dipaksa menikah dengan orang asing di hari yang sama. Absurd!

Meskipun sambil menangis dan berusaha tegar, Nisha menerima pernikahan tersebut sebagai kewajiban untuk keluarganya.

“Itu adalah panggilan yang sulit bagi keluarga kami. Seorang putri terbaring mati di satu ruangan dan pernikahan putri lainnya sedang dilangsungkan di kamar lain. Kami belum pernah menyaksikan emosi campur aduk seperti itu. Kesedihan atas kematiannya dan kebahagiaan pernikahannya belum meresap,” kata paman Surabhi, Ajab Singh.

Bener-bener ajaib orang India ya ges... Gak pahaaam~ 

Gambaran pernikahan di India (today.line.me)