Perjalanan Kekeyi di dunia entertainment memang tidak selalu berjalan mulus. Dia kerap mendapatkan kritikan kata-kata pedas dari netizen dan tak jarang juga menjadi korban bullying netizen di berbagai media sosial. Tetapi sepertinya Kekeyi tidak mempermasalahkan hal itu.
Apapun yang terjadi, dia tetap fokus pada dirinya. Salah satu hal yang belakangan ini getol dilakukan adalah melakukan perawatan kecantikan. Dia telah melakukan filler hidung, dan berencana akan melakukan diet untuk mempercantik penampilannya.
"Alasan filler awalnya memang mamaku yang pengen, ya sudah sebagai anak aku menghargai mama dan aku yowes oke," ujar Kekeyi usai menjadi bintang tamu di acara Brownis Trans TV.
Selain itu, Kekeyi juga melakukan diet untuk menguruskan badannya. Ketik ditanya alasan, dengan polosnya dia mengatakan bahwa dirinya ingin terlihat seperti Princess.
"Aku tuh pengen Maret tahun depan aku pengen jadi princess dan melihat ada rakyat-rakyatnya" ungkapnya. "Aku perawatan pengen ngurusin badan, kalau aku punya target pengen berat aku 35 kg. Pengen jadi gitar Spanyol," lanjut Kekeyi.
Kekeyi (AyoSemarang)
Komentar itu jelas bukan tanpa pro dan kontra. Namun terlepas dari hujatan dan pujian yang diterima, Kekeyi tidak kapok berulang kali menjadi bahan perundungan di media sosial. Sudah dihujat tetapi tetap ngotot jadi terkenal, begitulah kira-kira tanggapan dari warga di dunia maya.
Kekeyi tidak pernah memasalahkan hal tersebut karena dia murni ingin menghibur walaupun nyinyiran netizen kadang membuatnya sakit hati. Dalam unggahannya, Kekeyi mengungkapkan kekesalan hatinya tersebut dengan menangis sesenggukan karena dia merasa netizen sudah terlalu jahat kepadanya. Postingannya itu mendapat dukungan dari followersnya yang meminta Kekeyi untuk tetap semangat.
Kekeyi (Solopos)