Kasihan Banget, Pria Ini Dinyatakan Positif Covid-19 dan Harus Isolasi 11 Hari di Atas Pohon

Kasihan Banget, Pria Ini Dinyatakan Positif Covid-19 dan Harus Isolasi 11 Hari di Atas Pohon

Pandemi Corona memang memberikan dampak yang begitu signifikan ke banyak negara, khususnya India yang baru saja mengalami tsunami Covid-19. Hingga 16 Mei 2021, dilaporkan bahwa ada 25 juta kasus positif Cvodi-19 di negara tersebut. Itulah yang menjadikan India krisis layanan kesehatan.

Tak hanya itu saja, minimnya ruang untuk isolasi di rumah juga menjadi masalah besar bagi para pasien yang terinfeksi Covid-19. Bahkan, ada seorang pria yang berasal dari Telangana, India, yang terpaksa isolasi di atas pohon setelah ia dinyatakan positif Covid-19 pada 4 Mei 2021. Ia melakukannya karena terbatasnya ruang di rumahnya.

Pria yang bernama Shiva itu membuat ruang isolasi di atas pohon dengan menggunakan bambu dan selimut untuknya tidur. Dia lalu menghabiskan waktu 11 hari untuk mengisolasikan dirinya di atas pohon.

Viral seorang pria India yang isolasi mandiri di atas pohon (wolipop.com)

Pria tersebut bernama Shiva. Ia membuat ruang isolasi sendiri di atas pohon yang hanya menggunakan bambu dan selimut untuknya tidur. Mirisnya, ia mesti menghabiskan waktu setidaknya 11 hari untuk mengisolasi diri.

Pria yang merupakan penduduk Kothanandikonda, sebuah desa di pedalaman Nalagonda itu sebelumnya sedang menempuh pendidikan S2 di Hyderabad. Ia pun kembali ke kampung halamannya ketika kasus Corona meningkat tajam di India.

Kasus Covid-19 di India yang melonjak tajam (suara.com)

Akan tetapi, karena kondisi rumahnya yang tidak begitu besar, dan tak ada tempat lagi untuk melakukan isolasi, akhirnya Shiva pun mengisolasi dirinya di atas pohon sendirian. 

Sedangkan untuk kebutuhan makan dan minum, keluarganya mengirimkan Shiva dengan memakai katrol yang dikaitkan ember. Lokasi puskesmas di daerahnya pun berjarak sekitar 5 km, sedangkan rumah sakit berjarak sekitar 30 km. 

Kasus Covid-19 di India yang melonjak tajam (suara.com)