Biasa Digunakan untuk Rambut, Bisakah Minyak Jarak Memperpanjang Bulu Mata? Simak Ulasannya!

Biasa Digunakan untuk Rambut, Bisakah Minyak Jarak Memperpanjang Bulu Mata? Simak Ulasannya!

Minyak jarak adalah minyak nabati yang diperoleh dari ekstraksi biji tanaman jarak (Ricinus communis). Dalam bidang farmasi dikenal pula sebagai minyak kastroli.

Minyak ini serba guna dan memiliki karakter yang khas secara fisik. 

Pada suhu ruang minyak jarak berfasa cair dan tetap stabil pada suhu rendah maupun suhu sangat tinggi. Minyak jarak diproduksi secara alami dan merupakan trigliserida yang mengadung 90% asam ricinoleat. 

Minyak jarak juga merupakan sumber utama asam sebasat, suatu asam dikarboksilat.

Selain itu, minyak jarak sudah lama dikenal sebagai serum ajaib untuk memperkuat dan menghidrasi rambut. Namun, apakah minyak ini memiliki manfaat yang sama untuk bulu mata?

Dokter mata di NYU Langone Health, Ilyse Haberman, MD, pun menjelaskan manfaat dari minyak jarak untuk bulu mata.

Dilansir dari Cosmopolitan, Haberman menjelaskan, "Minyak jarak melembabkan bulu mata dan membuatnya tampak lebih tebal dan lebih berkilau,".  

Selain itu, minyak ini juga dapat mencegah kerusakan bulu mata sehingga pertumbuhannya lebih sehat. Namun, tidak ada bukti yang meyakinkan bahwa minyak jarak sendiri dapat memanjangkan bulu mata.

Umumnya minyak jarak aman digunakan pada bulu mata. Tetapi penggunaannya harus ekstra hati-hati karena dioleskan begitu dekat dengan mata.

"Anda tidak hanya bisa mengalami alergi kulit akibat minyak jarak, tetapi juga iritasi pada bola mata. Jadi sangat penting untuk tidak kemasukan minyak pada bola mata," sambungnya.

Minyak Jarak (Klik Dokter)

Haberman juga mengingatkan untuk selalu menguji produk terlebih dahulu di leher atau belakang telinga sebelum dioleskan ke bulu mata.

Kamu tidak perlu mengoleskannya di kelopak mata secara keseluruhan. Gunakan cutton bud dan ambil sedikit minyak kemudian aplikasikan di sepanjang bulu mata.

"Lakukan sebelum tidur, lalu bilas di pagi hari dengan air hangat saat membasuh wajah," saran Haberman.

Selain minyak jarak, kamu dapat menggunakan serum bulu mata yang sudah disetujui penggunaannya oleh BPOM demi keamanan. Atau kamu hanya perlu menerima pemberian Tuhan yang udah ada pada dirimu sekarang.

Minyak Jarak (Beritagar)

Memanjangkan Bulu Mata dengan Minyak Jarak (Klik Dokter)