Gengs, Knitwear bisa menjadi salah satu item yang bisa kamu kenakan pada musim hujan ini, lho. Memang sih, Indonesia nggak punya musim dingin seperti di benua Eropa. Tetapi itu nggak menutup kemungkinan bagi kamu untuk memilih style knitwear ala dirimu.
Mix and match knitwear dengan busana summer juga bakal bikin diri kamu lebih unik dan hype! Ini dia 5 alasan kenapa item knitwear bisa menjadi sahabat terbaikmu selama musim hujan.
# Bisa menjadi lambang glamor dan elegan di negara tropis seperti Indonesia
Knitwear bisa kamu padukan dengan heels cantikmu atau sebagai cover dari dress yang sedikit terbuka, Gengs. Ini akan menunjang penampilanmu agar semakin glamor dan elegan. Kesan glamor dan elegan dengan menggunakan knitwear bisa kamu gunakan ketika kamu sedang hang out bareng temen atau saat menghadiri pesta. Keren, kan?
# Bisa membuatmu hangat waktu hujan deras mengguyur
Kamu pasti setuju deh, knitwear akan menjadi item penghangat favorit kamu. Selain itu, bahannya yang agak tebal akan memberi rasa hangat yang lebih terasa di tubuh kamu.
bagus banget, kan, Gengs? (Popbela.com)
# Bentuknya yang kebanyakan sedikit oversize membuatmu semakin nyaman memakainya.
Terkadang memakai pakaian yang sedikit longgar dan hangat akan meningkatkan kenyamanan bagi kita saat melakukan kegiatan sehari-hari, terutama di musim hujan. Iya, nggak, Gengs? Nah, oversize knitwear akan membuat dirimu makin nyaman dan dijamin nggak mau berpindah hati ke yang lain, deh.
bikin hanget, lho, Gengs (Popbela.com)
# Knitwear dapat menunjang style pada musim hujanmu, tidak perlu ke luar negeri untuk #ootd musim dingin
Siapa bilang kalau mau #ootd ala musim dingin harus ke negara yang mempunyai empat musim? Jangan salah, Gengs, di musim hujan juga kita bisa foto #ootd seperti di negara musim dingin, lho. Coba aja, kenakan oversize knitwear dengan dipadukan heels favoritmu dan ambil foto setelah hujan berhenti. Wuiih, jadi deh #ootd ala musim dingin atau gugur.
# Dapat dipadukan dengan aksesoris negara tropis seperti sandal cantik, atau knitwear sebagai aksesoris penunjang style musim hujanmu
Nah, kamu juga bisa bikin variasi dengan memadukannya, Gengs. Aksesoris negara tropis seperti sandal cantik, dll., bisa menjadi pilihan paduan yang bikin tambah elegan.
kamu bakal nyaman pakai bentuk oversize begini (Popbela.com)