Kalau Mau Tinggal di Desa Italia Ini Kamu Bakalan Dibayar Rp 761 Juta, Berminat?

Cuma pindah kedesa ini kamu bakalan dibayar Rp 761 Juta gengs, uwuu~

Pernah dengar tinggal di desa bakalan dibayar? Ya itu asli gengs, contohnya desa Teora, barang siapa mau tinggal di sana bakalan dibayar 240 dolar Amerika Serikat atau kalau dikonversikan ke rupiah ya sekitar Rp 3,3 juta gitu perbulan.

Dan kabar baiknya, saat ini ada desa lain di Italia juga menawarkan hal yang sama. Bedanya desa ini menawarkan insentif hingga 52.022 dolar AS atau setara Rp 761,5 juta bagi penduduk yang tinggal di sana. Edan gak sih?

Seperti yang dilansir dari Kumparan.com, desa kecil bernama Santo Stefano di Sessanio ini tengah mencari penduduk yang ingin tinggal dan menetap di sana. Penawaran menarik tersebut bertujuan agar ada lebih banyak orang yang mau tinggal dan bekerja di desa tersebut.

Pasalnya, Santo Stefano di Sessanio merupakan desa di selatan Italia yang berjarak dua jam dari Ibu Kota Italia, Roma. Meski punya pemandangan yang indah, desa yang dihuni hanya 115 orang ini ternyata didera dengan masalah, di mana proses regenerasi penduduknya yang tidak berjalan baik. 

Desa itu lebih banyak dihuni dengan penduduk yang telah memasuki usia senja yang tak sebanding dengan penduduk berusia muda. Lebih dari setengah penduduk adalah pensiunan, sedangkan jumlah anak-anak berusia di bawah 13 tahun di sana tidak sampai 20 orang.

Desa Santo Stefano (En.Wikipedia.org)

Karena krisis tersebut, akhirnya Santo Stefano di Sessanio menawarkan insentif menarik bagi mereka--khususnya para pemuda--yang ingin menetap dan membuka usaha di sana.

  

Mengutip laman resminya, mereka yang berusia mulai dari 18-40 tahun dipersilakan untuk mendaftarkan jadi penduduk di sana. Siapa pun bisa melamar, bahkan mereka yang sudah tinggal di Italia dan seluruh Eropa. 

Tetapi mereka yang pindah harus siap tinggal di Santo Stefano setidaknya selama lima tahun dan menjalankan bisnis.

Mereka yang bersedia tinggal akan diberikan penawaran, termasuk tunjangan yang diberikan selama tiga tahun pertama. Jumlah tunjangan yang diberikan per tahunnya adalah 9.500 dolar AS atau Rp 138 juta. 

Tak hanya itu Desa Santo Stefano juga akan memberikan hibah sebesar 18 ribu euro atau sekitar Rp 306,7 juta. Hibah ini diberikan kepada orang-orang yang membangun usaha yang dapat membantu desa tersebut, seperti usaha makanan atau jasa.

Wali Kota Fabio Santavicca, menegaskan bahwa program ini berbeda dengan program rumah 1 euro yang diiklankan di Italia. Program untuk desa ini benar-benar bertujuan memungkinkan penduduk desa di sana melanjutkan hidup.

Desa Santo Stefano (En.Wikipedia.org)

"Kami tidak menjual apa pun untuk siapa pun. Ini bukan urusan bisnis," kata Santavicca, seperti dikutip The Sun. 

Hingga saat ini, sudah tercatat ada lebih dari 1.500 pendaftar. Sebagian besar dari mereka merupakan pasangan-pasangan muda. 

Pendaftaran untuk program ini sudah dibuka sejak awal bulan ini dan akan ditutup pada 15 November.

Wah amazing banget deh, buruan tunggu apalagi nih gengs, kesempatan dapat uang dan tinggal di Eropa loh~

Desa Santo Stefano (En.Wikipedia.org)