Pejabat yang ada di Indonesia biasanya berasal dari kalangan orang kaya. Untuk bisa jadi pejabat modal utamanya adalah uang dan relasi. Nah, kalau Pak Jokowi citranya adalah pejabat dari kalangan biasa. Kira-kira berapa ya kekayaan Jokowi?
Jokowi sendiri sudah dua kali terpilih menjadi Presiden Republik Indonesia. Sebelum itu dia juga pernah menjabat sebagai wali kota Solo dan Gubernur DKI.
Kekayaan Jokowi
Berapa kekayaan Jokowi bisa dilihat dari laporannya pada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Karena Presiden Jokowi pun tertib melakukan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).
Terakhir laporan kekayaan Jokowi adalah pada 29 Februari 2020. Kekayaan Jokowi tercatat sebanyak Jokowi tercatat memiliki harta sebesar Rp54.718.200.893.
Sebagian besar dari kekayaan Jokowi adalah properti. tercantum kepemilikan atas tanah dan bangunan senilai Rp45.643.588.000. Aset ini tersebar di berbagai kota di pulau Jawa yakni Surakarta, Sukoharjo, Karanganyar, Sragen, Boyolali, dan Jakarta Selatan. Kebanyakan emang ada di daerah Solo dan sekitarnya, di mana Jokowi berasal.
Kekayaan Jokowi (Instagram @jokowi)
Kekayaan Jokowi juga masih ditambah dengan mobil dan kendaraan lain senilai Rp647.500.000. Diantaranya ada Suzuki pick up tahun 1997 Rp 10 juta, Isuzu pick up tahun 2002 senilai Rp 60 juta, mobil sedan Mercedes Benz tahun 2004 Rp 175 juta, sedan Mercedez Benz tahun 1996 Rp 60 juta. Lalu truk Isuzu tahun 2002 Rp 50 juta, mobil Nissan Livina tahun 2010 Rp 110 juta, dan mobil Nissan Juke tahun 2012 senilai Rp 110 juta.
Kendaraan roda dua yang dimiliki Jokowi yakni sepeda motor Yamaha Vega tahun 2001 dengan nilai Rp 2,5 juta.
Aset Jokowi (Instagram @jokowi)
Kekayaan Jokowi yang bergerak sebesar Rp360 juta. Terakhir, kas yang dimiliki Jokowi sebesar Rp8.928.471.262.
Meski udah punya kekayaan yang mencapai miliaran, Jokowi juga punya utang loh gengs. Senilai Rp861.358.369 yang harus dilunasi.
Tapi meski dibuat bayar utang, kekayaan Jokowi masih mencapai Rp54.718.200.893. Tetep masih banyak kok gengs kekayaan Jokowi. Selain menjadi pejabat negara beliau juga masih punya bisnis.
Siapa lagi yang kalian penasaran berapa kekayaannya gengs?
Utang Jokowi (Instagram @jokowi)