Penggemar ARMY tuh banyak banget yang masih sekolah. Tapi, tau sendiri, sekolah itu kadang bikin malas.
Nah, baru-baru ini V BTS memberi saran buat para penggemar yang malas berangkat ke sekolah. V mengungkapkannya lewat aplikasi Weverse pada Jumat 24 Juli 2020. Hal itu untuk menanggapi curhatan ARMY yang malas sekolah.
Seorang ARMY mengeluh kalo nggak mau berangkat ke sekolah. Itu membuatnya gila. Daripada sekolah, dia lebih suka melihat paras ganteng V BTS.
"Sekolah, sekolah, sekolah semuanya membuatku gila Oppa, aku nggak mau ke sekolah, aku mau lihat wajahmu," kata ARMY tersebut seperti yang diunggah akun Twitter @ARMYTEAMIID.
Akhirnya V memberi tanggapan yang super bijak. Ia mengatakan bahwa waktu orang beranjak dewasa, akan terlintas lagi dalam pikiran mereka untuk kembali bersekolah. Maksudnya, saat kita dewasa malah pengen balik ke masa-masa sekolah lagi gitu.
V BTS (wowkeren.com)
"Saat kamu tua, kamu akan berpikir 'Aku mau sekolah'... orang-orang yang seumuran sama aku (angkat tangan) ya gitu kan," ungkap V BTS. Ini menyiratkan supaya ARMY menikmati masa-masa sekolah karena besok nggak bisa terulang lagi.
Hal ini pun disetujui oleh para ARMY lain. Rupanya nggak sedikit ARMY yang kangen sekolah.
V BTS (koreaboo.com)
Abis menanggapi curhatan ARMY, V lalu mengabulkan permintaan ARMY yang pengen lihat wajahnya. Eh nggak taunya, V mengunggah dua foto selfie dengan rambut khas bangun tidur. Cute banget ya!
V BTS (somagnews.com)