Redmi 9 Dirilis, Harga Redmi 8 Jadi Lebih Welcome

Wow Redmi 9 Udah rilis gengs, redmi 8 gimana nasibnya yah?

Ada kabar gembira nih buat pecinta produk Xiaomi, pasalnya saat ini Redmi generasi ke-9 udah rilis di Indonesia gengs.

Lalu gimana jadinya nasib si Redmi generasi ke-8? Ya dengan munculnya generasi ke-9 ya harganya jadi lebih menggoda meski ga terpaut jauh.

Harga Redmi 8 terjangkau

Nantinya, untuk varian RAM 4 GB dan ROM 64 GB sendiri, harga Redmi 8 bakalan dibanderol Rp 1,799 juta. 

Emang sih, harganya smartphone asal China ini gak terpaut jauh dengan Redmi 9 RAM 4 GB dan ROM 64 GB yang dijual Rp 1,999 juta. Bedanya dikit banget.

Kalau kalian bingung mau pilih yang mana sebenarnya Country Director Xiaomi Indonesia Alvin Tse punya saran sih buat kalian gengs.

"Jika kamu ingin ponsel terjangkau dengan RAM 4 GB dan ROM 64 GB bisa Redmi 8. Tapi kalau ingin layar lebih besar, resolusi lebih tinggi dengan empat kamera, maka pilihannya Redmi 9 RAM 4 GB ROM 64 GB," kata Alvin.

"Pokoknya kedua ponsel ini menjadi pilihan terbaik di bawah Rp 2 juta," lanjutnya.

Redmi 9 (Pikiranrakyat.com)

Perbandingan antara redmi 8 dengan redmi 9

Redmi 8

Panel: IPS LCD

Ukuran Layar: 6,3 inch

Resolusi: 720 x 1520 pixel

Pelindung: Gorilla Glass 5

Chipset: Snapdragon 435

GPU: Adreno 505

RAM: 3/4 GB

Memori Internal: 32/64 GB

Kamera:  - kamera utama: 12 MP

- Depth 2 MP

Kamera depan: 8 MP

Video: 1080p@30fps

Loudspeaker: Yes, stereo

Baterai: 4.720 mAh, fast charging 30W

Sensor sidik jari: No

Konektor: USB Type C

Jack headpone: Ya

Koneksi: 4G, WiFi dan Bluetooth 4.2

NFC: No 

Warna: Onyx Black, Ruby Red, Sapphire Blue, Phantom Red

Dimensi: 156.5 x 75.4 x 9.4 mm

Bobot: 188 gram

Harga: Rp 1,799 juta

Redmi 8 (Shope.com)

Spesifikasi Redmi 9

Panel: IPS LCD

Ukuran Layar: 6,53 inch

Resolusi: 1080 x 2340 pixel

Pelindung: Gorilla Glass 3

Chipset: Helip G80

GPU: Mali-G52

RAM: 3/4 GB

Memori Internal: 32/64 GB

Kamera: - kamera utama: 13 MP

- Ultra Wide: 8 MP

- Macro 5 MP

- Depth 2 MP

Kamera depan: 8 MP

Video: 1080p@30fps

Loudspeaker: Yes, stereo

Baterai: 4.780mAh, fast charging 30W

Sensor sidik jari: In-screen

Konektor: USB-C

Jack headpone: Ya

Koneksi: 4G, WiFi 6, Bluetooh 5

NFC: No

Warna: Carbon Gray, Sunset Purple, Ocean Green, Pink/Blue

Dimensi: 163.3 x 77 x 9.1 mm

Bobot: 198 gram

Harga: Rp 1,999 juta

Nah jadi dengan rilisnya Redmi 9 semoga bisa jadi inspirasi buat kalian tuk megganti hape, boleh yang generasi ke-9 atau yang ke-8, ayok pilih yang mana gengs?

Redmi 9 (Tempo.co)