Dengerin Musik dengan Bluetooth Earphone Picu Kanker Nggak Sih? Ini Penjelasannya

Benarkah wireless bluetooth headphones/earphones picu kanker? Ini penjelasannya.

Apakah Bluetooth Earphone Bahaya?

Siapa dari kalian yang suka dengerin musik pake wireless bluetooth headphone/earphone? Gadget yang satu ini emang bikin hidup terasa simple. Kita bisa dengerin musik dimana aja tanpa ada kabel yang nyangkut. 

Nah, sebenarnya pakai bluetooth headphone/earphone tuh berbahaya bagi kesehatan nggak sih? Belum lama ini ada kabar kalo barang satu ini bisa picu kanker penggunanya. 

Melansir Health.com, hal itu bermula dari artikel di Medium yang mengutip Jerry Phillips, PhD, profesor biokimia di University of Colorado di Colorado Springs. Di situ, dia merasa prihatin dengan AirPods karena penempatannya di saluran telinga bisa mengekspos jaringan di kepala terhadap radiasi tingkat tinggi. 

Di artikel juga dijelasin kalo ada petisi untuk PBB dan WHO serta ditandatangani oleh 250 peneliti dari puluhan negara. 

Sayangnya, ada yang kurang dalam petisi itu. Di situ nggak disebutin AirPods atau wireless bluetooth headpone/earphone. Dalam surat cuma diungkapkan perhatian serius tentang risiko kesehatan dari teknologi non-ionizing electromagnetic field (EMF) yang dipakai perangkat bluetooth.

Dalam petisi yang pertama diumumkan 2015 itu, ada perangkat yang disebutkan kayak Wi-Fi, antena broadcast, smart meter, dan baby monitor. 

bluetooth earphone (businessinsider.com)

Sementara itu, Kenn Foster, PhD, profesor bioengineering dari University of Pennsylvania mengatakan kalo seseorang mencoba untuk bermain sama media dengan menghidupkan kembali petisi tersebut. 

Menurutnya, emang benar wireless bluetooth headphone atau earphone mengeluarkan radiasi. Tetapi, pemerintah seenggaknya telah membuat standar keamanan untuk berapa banyak radiasi yang dipancarkan dari perangkat. Perangkat blueetooth tentunya di bawah level yang udah ditentukan, nggak melebihi levelnya.

bluetooth earphone (defendershield.com)

Selain itu, ia menyebut kalo antena AirPod yang menerima dan mentransmisikan gelombang radio nggak diletakkan di dalam saluran telinga. Tetapi, di bagian yang tetap berada di luar dan memanjang ke bawah di bawah telinga. 

Bahkan, perangkat bluetooth juga ngasih radiasi yang lebih sedikit dibanding ponsel. Jadi sebenarnya nggak masalah. 

Yang jadi masalah adalah kalo kalian memakai bluetooth earphone atau headphone terlalu sering. Exposure-nya bakal tinggi banget.

Jadi, bukan berarti perangkat bluetooth ini aman-aman aja. Sebaiknya kita tetap jaga tingkat penggunaannya biar nggak keseringan. 

bluetooth earphone bahaya nggak sih (imore.com)