Versi racikan ulang dari gim Xenoblade Chronicles akan segera hadir di perangkat Switch. Gim JRPG yang dikembangkan Monolith ini awalnya dirilis untuk Wii pada 2010. Tentu saja akan terasa alami jika versi remaster ini hadir untuk perangkat yang lebih modern.
Meski tidak menyebutnya sebagai remaster, alih-alih studio justru menambakan frasi Definitive Edition di belakang titel, sejumlah bumbu permainan baru ditaburkan di atas gim yang akan dirilis ulang ke konsol hybrid portabel Nintendo tahun ini.
Tepatnya, tanggal rilis yang pasti untuk port tersebut adalah 29 Mei. Informasi tersebut merupakan kejutan yang tidak disangka sebelumnya, saat Nintendo mengadakan event Direct Mini beberapa hari yang lalu.
Sebagai bagian dari remaster, studio menjanjikan grafik yang diperbarui, sistem menu yang ditingkatkan dan antarmuka pertempuran, termasuk lebih dari 90 lagu soundtrack juga mendapatkan remaster.
Jika kalian pernah memainkan gim sebelumnya, Nintendo juga menambahkan sebuah epilog baru bernama Future Connected yang diharapkan dapat menggoda kalian untuk menelusuri cerita utama sekali lagi. Xenoblade Chronicles, jika kalian membutuhkan penyegaran, adalah kelanjutan dari seri 'Xeno' yang dimulai dengan Xenogears pada tahun 1998.
Xenoblade Chronicles versi remaster hadir di Switch (engadget.com)
Namun, jika kalian belum pernah memainkan game-game sebelumnya, jangan khawatir: Chronicles adalah titik awal yang baru. Anggap sebagai penerus spiritual, daripada sekuel sejati untuk Xenogears dan Xenosaga yang sempurna untuk pendatang baru.
Ketika masih di Nintendo Wii, gim ini dipuji khalayak saat kembali pada tahun 2010 karena dunianya yang indah - yang terletak di sisa-sisa dua robot raksasa - sistem pertempuran yang memuaskan dan sejumlah side quest dan collectible.
Sebelum ke Switch, rangkaian sekuel tersambung melalui port 3DS dan sekuel Wii U yang disebut Xenoblade Chronicles X (yang juga sangat baik) pada tahun 2015. Sekuel bernomor kemudian dirilis untuk Switch pada bulan Desember 2017.
Xenoblade Chronicles versi remaster hadir di Switch (youtube.com)