Tanda-tanda Alam Sebelum Bencana, Cermati Agar Kalian Selamat

Ingin selamat dari bencana gengs? Cermati tanda-tanda alam di bawah ini ya.

Alam biasanya akan memberikan tanda-tanda tertentu jika akan terjadi sebuah bencana. Ini bukan karena mistis atau apa. Alam adalah satu kesatuan yang saling berhubungan. Jadi munculnya tanda itu tak lain karena ada perubahan di satu titik yang mengakibatkan bencana. Lantas apa saja tanda alam tersebut gengs.

1. Hewan liar mendadak turun gunung

Tapi ketika hewan-hewan liar penghuni turun mendadak turun di wilayah bawah atau lembah biasanya akan terjadi dua hal. Kalau nggak gunung berapi mau meletus atau kebakaran hutan akan segera terjadi. Sebelum meletus, gempa menjadi pertanda pertama yang patut diwaspadai. Sedangkan kebakaran hutan biasanya terjadi jika cuaca panas, angin kering, kurangnya kelembapan udara, asap di kejauhan, dan hewan yang mendadak keluar dari hutan.

Tanda alam yang harus dicermati agar terhindar dari bencana (fineartamerica.com)

2. Air berubah warna jadi cokelat

Selain karena curah hujan tinggi yang membuat ketinggian aliran air naik dan akhirnya meluap ke jalanan. Tanda lain akan terjadinya banjir adalah, air yang berubah warna menjadi semakin cokelat. Ini disebabkan oleh pergerakan air yang cepat dan mengikis tanah di sekitar hulu. Sehingga air di hilir yang biasanya cukup bersih menjadi semakin kotor.

Tanda alam yang harus dicermati agar terhindar dari bencana (gov.uk)

3. Pohon melengkung "J" di perbukitan

Pohon selalu mengikuti tanah tempatnya tumbuh. Ketika batang pohon tumbuh melengkung, mereka mengikuti pergerakan tanah yang semakin turun. Dan ketika pohon membentuk huruf "J", itu bisa menjadi tanda bahwa longsor akan terjadi di daerah tersebut. Selain huruf "J", longsor juga biasa ditandai dengan retakan tanah di jalan atau trotoar.

Tanda alam yang harus dicermati agar terhindar dari bencana (thoughtco.com)

4. Air laut yang mendadak surut

Salah satu tanda paling besar adalah air laut yang mendadak surut. Ini menandakan akan terjadi tsunami. Biasanya terjadi setelah gempa mengguncang lebih dari 20 detik, kemudian diikuti dengan surutnya air di sekitar bibir pantai, maka kamu harus segera mengungsi dari sana secepat mungkin ke daerah yang lebih tinggi agar kamu tidak tersapu air.

Tanda alam yang harus dicermati agar terhindar dari bencana (newindianexpress.com)

5. Hiu berenang ke lautan yang lebih dalam

Umumnya hiu akan mendekati buruannya, tapi ketika kamu melihat seekor hiu berenang memasuki lautan yang lebih dalam dan tidak muncul lagi, itu adalah pertanda badai akan terjadi. Menghilangnya seekor hiu bisa jadi karena sang penguasa lautan sedang menghindar dari amukan badai yang akan segera datang.

Tanda alam yang harus dicermati agar terhindar dari bencana (oceana.org)