Gegara Diskriminasi, Raja India Pernah Jadikan Rolls Royce 'Mobil Sampah' di India!

Gegara diskriminasi, Raja India pernah jadikan Rolls Royce 'mobil sampah' di India!

Pada suatu hari yang indah tahun 1920-an silam, seorang Raja dari India sedang berkeliling di Kota London, Inggris. Di tengah perjalanannya, Raja India ini tertarik untuk membeli barang mewah.

Barang itu adalah mobil Rolls Royce yang dari dulu udah terkenal mahal dan high class banget. Cuma segelintir orang aja yang bisa beli mobil ini, sampe sekarang!

Sang Raja India pun mendatangi showroom Rolls Royce di London. Dia memutuskan masuk dan melihat-lihat beberapa unit mobil Rolls Royce.

Tak lama kemudian, sang Raja India ini penasaran dengan harga dan spesifikasi salah satu kendaraan mewah yang dijual di showroom itu. Jadilah sang raja bertanya kepada sales yang bertugas.

Sayangnya, si sales tidak mengetahui kalo si pembeli adalah raja yang datang dari India. Si sales hanya memandang sekilas penampilan sang raja.

Parahnya, sales itu justru memperlakukan sang Raja India sama seperti warga India lainnya yang miskin di Kota London.

Si sales semakin menjadi-jadi. Dia malah menunjukkan perilaku diskriminatif berdasarkan penampilan si calon pembeli. Sales itu malah menunjukkan pintu keluar untuk sang Raja India.

Rolls Royce, mobil mewah kebanggaan Inggris (thestar.com)

Dia gak tau aja kalo Raja India ini adalah Jai Singh, Maharaja dari Alwar, penguasa Rajashtan, India.

Gegara diskriminatif itu, Jai Singh pun pulang ke hotelnya. Kemudian dia menyuruh pelayannya menghubungi showroom itu dan memberi tahu mereka bawa Maharaja dari Alwar tertarik untuk membeli beberapa (((BEBERAPA))) unit Rolls Royce.

Jai Singh pun datang lagi ke showroom itu, tapi kali ini dia pake pakaian kerajaannya. Dia pun mendapat karpet merah yang dibentangkan. Para sales yang berbaris di depan pintu masuk untuk menyambut kunjungannya ke showroom Rolls Royce, tempat dia didiskriminasi.

Di dalam showroom, Jai Singh pun memilih enam mobil mewah dan membayar semuanya tunai! Termasuk biaya pengiriman enam unit mobil mewah Rolls Royce ke India.

Ini Raja Jai Singh dari Rajashtan (postcard.news)

Setibanya di India, keenam mobil mewah tersebut dijadikan mobil pengangkut sampah. Mobil itu juga digunakan untuk mengumpulkan sampah di sekitar kota. Wow, harus standing applause nih~

Cerita mobil mewah Rolls Royce jadi 'mobil sampah' itu menyebar dengan cepat setelahnya. Reputasi Rolls Royce pun langsung turun drastis!

Orang-orang di India yang punya mobil mewah itu jadi malu. Padahal yakin deh, mereka pasti bangga dan bisa pamer kalo mereka punya mobil mewah begitu di India. Tapi ya mau gimana lagi ... semua ini gegara diskriminasi yang diterima Raja India tersebut.

Showroom Rolls Royce di London tahun 1920-an (guruprasad.net)

Mobil mewah begitu pernah jadi mobil buat ngangkut sampah gengs! Berasa murah banget kali ya~

Dampak lebih besarnya lagi, reputasi Rolls Royce di dunia ikut anjlok. Pendapatan Rolls Royce juga ikut merosot tajam. Hal ini merupakan penghinaan besar bagi produsen mobil mewah dunia ini. 

Pihak Rolls Royce akhirnya menyadari kesalahanya. Mereka pun mengirimi Jai Singh telegram yang isinya adalah permintaan maaf atas cara mereka mendiskriminasi di showroom London.

Udah telanjur kesel, Rolls Royce jadi 'mobil sampah' deh (quora.com)

Sebagai permintaan maaf, Rolls Royce pun menawarkan enam unit mobil lagi secara gratis kepada sang raja. Jai Singh pun menerimanya dan tak lagi memperlakukan mobil mewah itu sebagai 'mobil sampah'.

Itulah kisah Rolls Royce yang pernah jadi 'mobil sampah' di India. Dan sekali lagi, tolong jangan pernah sepelekan orang hanya karena penampilannya aja. Karma tuh beneran ada gengs~

Padahal ini mobil mewah juga di jamannya~ (ohmyrajasthan.com)