Apakah kamu sobat mager? Lebih baik bercengkerama dengan kasur daripada olahraga?
Yak, simaklah manfaat jalan kaki berikut ini. Cuma 15 menit aja sehari kok. Sisakan dari waktumu yang berjam-jam itu buat lihat media sosial.
1. Jadi lebih kreatif
Berjalan selama 15 menit bisa meningkatkan kreativitasmu loh. Studi Universitas Stanford menemukan bahwa berjalan dapat meningkatkan hasil kreatif hingga 60 persen. Hasil yang sama ditemukan untuk latihan di dalam dan luar ruangan. Tinggal pilih deh mau jalan kaki di mana.
2. Tidak berbahaya bagi pengidap asma
American College of Allergy, Asthma and Immunology mengatakan berjalan, bersama dengan berenang, bermain golf dan bersepeda santai, bisa dilakukan oleh penderita asma.
Agar tidak mengganggu pernafasan, lakukan di tempat dengan udara bersih dan intensitas sesuai dengan kemampuan.
3. Melancarkan metabolisme
Manfaat jalan kaki jadi lebih kreatif (scholarship-forum.com)
Sindrom metabolik seperti peningkatan tekanan darah, kolesterol, gula darah tinggi, dan lemak di sekitar pinggang, adalah salah satu efek samping terburuk dari gaya hidup kita yang tidak bergerak.
Satu studi yang diterbitkan dalam Nigerian Medical Journal menemukan bahwa kemungkinan terjadinya sindrom metabolik menurun 29 persen hanya dengan berjalan lebih dari satu jam sehari.
Menurut Mayo Clinic, penelitian telah menunjukkan bahwa jalan cepat dapat meningkatkan umur Anda, lebih dari mereka yang memiliki kecepatan lebih lambat. Cari tahu seberapa sering Anda harus bangun dan berjalan jika Anda ingin hidup lebih lama.
5. Tidur lebih nyenyak
Para pengidap insomnia jangan cuma berdiam diri di rumah atau di kamar aja. Luagkan waktu buat jalan kaki di luar ruangan.
Menurut Sleep Foundation, para peneliti telah menemukan bahwa orang yang berolahraga secara teratur, termasuk berjalan, tertidur lebih cepat, tidur lebih lama, dan memiliki kualitas tidur yang lebih baik daripada mereka yang berolahraga keras atau mengangkat beban.
6. Lebih tenang dan damai
Melancarkan metabolisme (nutritionhub.org)
Angkat tangan buat kamu yang gampang stres. Sebagian besar orang bergelut dengan situasi yang bikin gampang stress. Bisa tiap hari bahkan.
Sains mengatakan berjalan adalah salah satu cara tercepat dan paling efektif untuk menenangkan diri. Menurut Anxiety and Depression Association of America, jalan kaki 10 menit sama efektifnya dengan latihan 45 menit dalam hal mengurangi kecemasan dan depresi.
Bergerak membersihkan kortisol yang jadi hormon pemicu stress.
7. Baik untuk otak
Para peneliti di New Mexico Highlands University (NMHU) menemukan bahwa ketika berjalan, benturan kaki di tanah mengirimkan gelombang tekanan melalui arteri yang meningkatkan aliran darah ke otak. Lebih baik lagi, berjalan melindungi otak dengan mengurangi risiko terkena penyakit kognitif seperti penyakit Alzheimer dan jenis demensia lainnya.
8. Penghilang rasa sakit
Jika kamu adalah salah satu dari orang-orang yang berjuang melawan rasa sakit setiap hari, maka jalan kakilah. Sebuah penelitian yang diterbitkan Annals of Rehabilitative Medicine menemukan bahwa rutin berjalan mengurangi nyeri punggung bawah yang udah kronis
9. Mempertahankan kepadatan tulang
Lebih damai (thebrainvoice.com)
Orang dengan tulang yang lebih kuat terhindar dari osteoporosis dan semua masalah yang menyertainya seperti patah tulang, cacat, dan susut tulang belakang. Dan cara terbaik untuk mendapatkan tulang yang kuat dan sehat adalah dengan melakukan latihan menahan beban seperti berlari, menari dan berjalan.
10. Gratis
Berolahraga secara umum dan berjalan khususnya, telah disebut sebagai "obat ajaib" karena kemampuannya untuk menurunkan risiko penyakit kronis seperti penyakit jantung, stroke, diabetes tipe 2, dan beberapa jenis kanker. Berjalan tidak memiliki efek samping, mudah diakses, terjangkau, efektif, dan gak perlu resep obat.
Gimana? Masih malas??
Baik untuk tulang (interactive-biology.com)