Cara Membuat Mie Rebus yang Enak dan Spesial, Yuk Dicoba!

Mie rebus itu bisa dimasak biar jadi masakan yang enak. Yuk, coba masak mie rebus spesial dengan cara ini.

Siapa yang suka makan mie rebus? Sebenarnya mie rebus bisa jadi masakan yang spesial kalo dimasak dengan cara yang spesial juga.

Cara membuatnya pun gampang, loh. Kalian bisa masak mie rebus di rumah tanpa waktu yang lama. Cuma butuh waktu sekitar 30 menit aja kok.

Yuk, simak resep cara memasaknya berikut. Jangan lupa juga coba bikin di rumah buat keluarga atau pacar.

Cara Membuat Mie Rebus

Jumlah Porsi:

5 Porsi

Bahan Utama:

200 gram mi telur

Bahan Kuah:

  • 1200 ml kaldu ayam
  • 5 batang daun bawang yang udah dipotong kecil-kecil
  • 2 sendok makan minyak goreng

Bumbu Halus:

  • 2 cabai merah keriting
  • 2 buah cabai rawit merah
  • 2 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1/2 sendok teh merica butiran
  • 1 sendok teh garam

Bahan Tumisan Ayam: 

  • 1/2 buah bawang bombay yang dicincang halus
  • 2 siung bawang putih yang dicincang halus
  • 100 gram ayam giling
  • 100 gram jamur kancing yang diiris tipis
  • 2 sendok makan saus tiram
  • 1/2 sendok teh garam
  • Secukupnya merica bubuk
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 10 butir telur puyuh

Bahan Pelengkap:

  • 100 gram tauge
  • 100 gram wortel yang udah direbus dan dipotong memanjang korek api.

Mie rebus spesial (selerasa.com)

Cara Memasak Bumbu Halus:

1. Panaskan minyak dan wajan.

2. Lalu, masukan bawang bombay, bawang putih dan tumis sampai harum.

3. Abis itu, masukkan ayam giling, tumis hingga berubah warna.

4. Masukan jamur, saus tiram, garam, merica, kecap manis dan telur puyuh.

5. Masak sampai bahan tersebut hingga matang.

Cara Membuat Mie Rebus:

1. Didihkan air rebusan kaldu (gunakan api kecil)

2. Abis itu, halusin semua bahan bumbu halus

3. Tumis bumbu halus sampai matang. Kalo udah, tuang ke dalam rebusan kaldu.

4. Jangan lupa taburkan daun bawang.

5. Masak sampai mendidih.

Cara Penyajian Mie Rebus:

1. Rebus mie sampai mateng, kemudian angkat dan tiriskan bentar.

2. Tata mie di atas mangkok atau piring saji.

3. Tambahkan tumisan ayam di atasnya dan siram dengan bumbu kuah yang udah kalian

4. Sajikan selagi hangat.

Demikian cara membuat mie rebus spesial. Gampang, kan? Yuk, dicoba di rumah!

Mie (goodfood.com.au)