Sebenarnya kita bisa mengetahui kepribadian orang melalui tanda tangan lho gengs. Ada makna-makna tertentu dari tanda tangan setiap orang.
Namun walau tanda tangan setiap orang nyaris kelihatan beda-beda, sebenarnya ada polanya lho gengs. Berikut arti tanda tangan yang perlu kamu ketahui gengs.
Tanda Tangan yang Tegak
Kalau kamu termasuk orang yang memiliki tanda tangan yang tegak, artinya kamu termasuk seseorang yang pinter dalam beradaptasi gengs.
Selain itu kamu juga memiliki emosi yang stabil, kamu juga memiliki kepribadian mudah bergaul dengan orang lain.
Tanda Tangan Berakhir Garis Bawah
Sering gak kamu meperhatikan ada tanda tangan yang memiliki garis di bawah, sebenarnya itu ada tandanya lho gengs.
Sebenarnya, seseorang dengan tanda tangan yang mempunyai garis bawah cenderung memiliki sifat yang penuh dengan keberanian dan keyakinan gengs.
Tanda Tangan yang tegak (contadordevisita.id)
Tanda Tangan Miring ke Atas
Buat kalian yang punya tanda tangan yang miring ke atas ini berarti tandanya kamu memiliki kepribadian yang selalu menganggap masa depan itu cerah dan percaya diri tinggi.
Biasanya sih, seseorang yang memiliki tanda tangan miring ke atas ini juga cenderung memiliki semangat kerja yang tinggi lho gengs.
Tanda Tangan dengan Ukuran Kecil
Sebenarnya dari segi ukuran pun tandatangan memiliki arti tersendiri lho gengs. Seperti yang berukuran kecil contohnya, mereka berkecenderungan memiliki sifat yang tertutup dan terbuka.
Semakin kecil ukuran tanda tangan yang dituliskan, maka berarti ia termasuk seseorang yang tertutup dan pendiam gengs.
Tanda Tangan Miring ke Atas (wikipedia.com)
Tanda Tangan Ukuran Sedang
Orang yang memiliki tanda tangan yang ukurannya sedang sebenarnya memiliki kecenderungan seseorang yang tak suka keribetan.
Biasanya seseorang yang memiliki tanda tangan model beginian akan berkecenderungan melihat segala sesuatu secara sederhana tanpa perlu pusing untuk memikirkannya.
Jadi itulah beberapa arti tanda tangan yang bisa kita simpulkan gengs. Nah, kamu termasuk tanda tangan yang model mana nih?
Tanda Tangan Ukuran Sedang (weheartit.com)