Lakukan 5 Trik Ini Buat Hadapi Pacar yang Egois

Coba deh lakukan 5 trik ini buat hadapi pacar yang egois. Sabar ya gengs, sabar ....

Menjalin hubungan tuh nggak cuma bicara soal cinta aja gengs. Soalnya, itu berarti menyatukan dua pribadi yang berbeda. Dan karenanya, dibutuhkan pengorbanan dan pengertian di antara kalian.

Ada hal yang sama persis di antara kalian berdua, tapi jelas ada juga dong yang bertolak belakang. Makanya, kalian perlu sabar untuk bisa sama-sama menerima kelebihan dan kekurangan.

Buat kalian yang punya pasangan egois nih, keras kepala, susah dibilangin gitu ... kalem. Coba deh lakukan 5 trik ini buat menghadapi doi yang egois. Simak kuy seperti dikutip dari Liputan6.com berikut.

Bicara apa adanya

Untuk menghadapi pasangan yang egois, kalian nggak butuh basa-basi. Ya gimana dong, mereka susah dikasih tau, keras kepala gitu.

Ketika di satu titik kalian merasa pasangan udah mulai mendominasi, kalian harus bicara. Tapi ... kalian jelas perlu sabar karena perubahan nggak datang begitu secepat kilat gengs.

Bicara apa adanya aja deh (sweetyhigh.com)

Tau kapan setuju dan tidak

Kalian benar-benar harus tau kapan kalian mengatakan iya dan tidak. Mengatakan tidak pun sama pentingnya dengan mengatakan iya.

Kalo kalian mendapat situasi ketika doi udah mulai mencampuri urusan kalian, agak mengganggu gitu, kalian harus tegas. Sampaikan pendapat kalian dengan sikap yang tenang. Jangan ngegas juga.

Kalian harus tau kapan bilang ya dan tidak (stocksy.com)

Berhenti minta izin pada mereka

Oke, kalian juga perlu nih berhenti meminta izin pada mereka setiap akan melakukan sesuatu. Doi emang pasangan kalian, tapi bukan berarti semuanya harus dijelasin atau dapat izin dari dia kan?

Kalian punya hak dan kewajiban kok. Jadi sebaiknya kalian penuhi juga keduanya, PD aja gengs. Yang penting kalian juga nggak macem-macem.

Kalian juga nggak perlu minta izin sih ke mereka (inquisitr.com)

Nggak usah ngarep dapat maaf deh

Namanya juga orang egois, kayaknya kita bakal susaaahhh banget mendengar kata maaf dari dia. Mungkin mereka nggak sadar akan kesalahannya sendiri.

Mereka mungkin bakal diam saat kalian marah pada mereka. Tapi, rasanya butuh waktu yang panjang banget untuk mendengar permohonan maaf dari mereka.

Jangan ngarep deh dapet maaf (bestlifeonline.com)

Dukung dan kasih pujian saat berbuat baik

Ketika kalian melihat doi menunjukkan sebuah perubahan, paling nggak kalian kasih pujian kecil lah buat apresiasi mereka.

Yang penting jangan berlebihan gengs. Kalian juga gak perlu kasih dia ceramah panjang lebar. Pokoknya, tunjukin pada mereka bahwa kalian tuh cukup menghargai sikap baik dan perubahannya.

Di balik itu semua, kalian jelas perlu sabarrrrr.

Kasih pujian ke mereka, dukung juga ya (freepik.com)