Hubungan pertemanan nggak semuanya mulus dan indah. Banyak juga orang yang terjebak bersama teman yang suka ngomongin di belakang, suka bohong, nggak peduli, dan berkompetisi untuk selalu jadi yang tampil paling oke dalam segala hal.
Nah, kalau kamu beruntung saat ini punya teman-teman yang baik, bisa lho mempertahankan mereka biar pertemanan kalian bisa awet sampai tua nanti.
Memang nggak ada jaminan kalian nggak akan punya masalah, seenggaknya teman yang baik bakalan menyelesaikan semua masalah yang ada lalu hubungan kalian pun baik-baik lagi kayak sebelumnya. Lalu, gimana sih caranya untuk bikin pertemanan yang awet?
Sering komunikasi
Pastinya kamu harus menjaga komunikasi. Semakin dewasa, kamu dan temanmu mungkin jadi jarang ketemuan, tapi dengan rutin telepon atau chatting, kalian bisa selalu tahu kabar masing-masing. Nggak lupa selalu sediakan waktu buat ketemuan ya biar curhatnya makin seru.
Jujur
Kunci dari pertemanan yang sehat adalah kejujuran. Ya, kalau kamu ingin awet berteman sama dia, kamu mesti jujur soal apapun dan nggak membohongi dia. Kalau rasa percaya udah tumbuh, hubungan pertemanan cenderung lebih awet lho.
(chatelaine.com)
Jadi pendengar yang baik
Pertanyaannya, buat apa sih punya teman kalau dia nggak bisa dengerin curhatan kita? Ya, kalau kamu mau jadi teman yang baik, kamu pun harus bisa jadi pendengar yang baik. Ini sebenarnya sesederhana benar-benar hanya mendengarkan dan menyimak kalau orang lain lagi cerita tanpa memotong dan malah kamu yang jadi ceritain dirimu sendiri. Ingat, ada waktunya nanti kok kalau kamu mau cerita.
(sheknows.com)
Saling dukung
Pastinya kamu dan teman harus saling dukung soal apapun. Jangan suka meremehkan dengan menganggap temanmu nggak akan bisa melakukan sesuatu.
Misalnya, kalau temanmu cerita dia lagi semangat mulai bisnis baru padahal kamu yakin dia nggak paham bisis, nggak perlu sembarangan berkomentar kalau dia bakalan gagal. Sebaiknya dukung aja dulu semua yang temanmu ingin lakukan selama itu positif.
Bisa jaga rahasia
Paling penting adalah kamu dan teman harus jadi orang yang bisa jaga rahasia. Kita semua tahu kalau banyak orang menyimpan rahasia temannya, mulai dari hal-hal receh yang memalukan, sampai ‘dosa’ yang udah pernah dilakukan. Sekali rahasia bocor, taruhannya ya hubungan pertemanan bakalan hancur.
(pizzabottle.com)