Biar Bibir Merah Merona, Ikutin Cara Memakai Masker Bibir yang Benar

Jangan asal pakai, gini lho cara memakai masker bibir. Bikin lembap, sehat, dan merah merona.

Selain wajah, bibir juga butuh perawatan ekstra lho, gengs. Jangan sampai kamu sudah pakai berbagai skin care, tapi bibirmu malah kurang terawat. Salah satu cara merawat bibir adalah dengan menggunakan masker yang gunanya buat melembapkan bibir yang kering, mengangkat sel kulit mati, dan membuat warna bibir lebih cerah.

Buat yang belum tahu makser bibir itu kayak apa dan gimana sih cara pakainya,  yuk simak penjelasannya.

Masker plastik

Salah satu jenis masker bibir yang bisa kamu temukan di pasaran adalah produk berbahan plastik, bentuknya menyerupai bibir. Masker ini gampang banget dipakai, tapi sebelumnya kamu bisa taruh di kulkas dulu selama kurang lebih satu jam, tujuannya sih supaya lebih segar dan dinginnya waktu dipakai. 

Sebelum pakai masker ini, kamu bisa membersihkan bibir terlebih dahulu, lalu pakaikan masker di bibir dan diamkan 15-30 menit. Kemudian, lepas masker, lalu bersihkan bibir dengan air bersih.

Masker bibir emas (modernbeyond.com)

Masker gel

Pilihan lain yang bisa dipakai hingga beberapa kali adalah masker berbahan gel atau krim. Cara pakainya pun mudah kok. Setelah membersihkan bibir, tinggal oleskan gel ke seluruh bagian bibir, diamkan sesuai petunjuk di kemasan, waktu masker udah mengering, kamu bisa mengelupas produknya, kemudian bersihkan bibir. Ulangi pemakaiannya setiap dua minggu atau sebulan sekali.

Masker berbahan gel (glowsly.com)

Masker alami

Masker alami

Selain membeli produk yang dijual di pasaran, kamu juga bisa lho bikin masker sendiri di rumah. Bahannya bisa pilih madu, tomat, jeruk nipis atau lemon. Untuk madu yang bisa melembapkan bibir, kamu bisa pakai di malam hari lalu dibawa tidur dan dibersihkan waktu bangun tidur. 

Sedangkan untuk tomat, harus dihaluskan dulu sampai teksturnya mirip saus, lalu oleskan ke seluruh bagian bibir sampai rata, diamkan 30 menit sebelum dibilas. Pilihan lain adalah menggosokkan irisan lemon atau jeruk ke seluruh bibir, biarkan setengah jam, lalu bersihkan.

Masker bibir (kocostarusa.com)