Ini Dia Daftar Pemenang Grammy Awards 2019, Ada Favorit Kalian Gak?

Ini dia daftar pemenang Grammy Awards 2019. Kira-kira, ada yang kalian jagoin dan menang gak nih?

Penghargaan dunia musik prestisius Grammy Awards 2019 baru aja selesai digelar. Penghargaan musik yang diadakan setahun sekali itu digelar di Staples Center, Los Angeles, California, Amerika Serikat pada Minggu (10/2/2019), atau Senin (11/2/2019) pagi WIB.

Seperti biasa, gelaran musik paling bergengsi yang digelar ke-61 kalinya itu dihadiri banyak musisi kenamaan dunia. Beberapa di antaranya adalah Cardi B, Post Malone, Lady Gaga, hingga Bangtan Boys (BTS) dari Korea Selatan.

Diva senior Diana Ross juga tampil dalam malam penganugerahan tersebut.

Nah, dalam Grammy Awards tahun ini, musisi Childish Gambino alias rapper dan aktor Donald Glover, berhasil meraih penghargaan paling ditunggu-tunggu. Doi berhasil menyabet kategori 'Record of the Year' dan 'Song of the Year'.

Sementara penyanyi Dua Lipa dari Inggris berhasil menjadi musisi pendatang baru terbaik. Dia menerima penghargaan tersebut untuk pertama kalinya.

Grammy Awards 2019 dihadiri Michelle Obama (Instagram @billboard)

Selain itu, banyak kejutan lain yang muncul dalam malam penganugerahan tersebut. Mulai dari hadirnya mantan ibu negara Michelle Obama, penampilan BTS, John Mayer yang menyambung lagi piala gramafonnya bersama Alicia Keys, Lady Gaga, dan masih banyak lagi.

Biar kalian gak penasaran, kita rangkumin nih daftar pemenang Grammy Awards 2019, gelaran Grammy ke-61 yang baru aja selesai beberapa jam lalu. Simak deh kategori-kategori dan para pemenangnya. Ada yang kalian jagoin dan menang gak nih gengs?

BTS juga hadir di Grammy Awards gengs~ (Twitter @Variety)

-Album of the Year: "Golden Hour", Kacey Musgraves

-Record of the Year: "This Is America", Childish Gambino

-Song of the Year: "This Is America", Childish Gambino

-Best New Artist: Dua Lipa

Kacey Musgraves menang 'Album of the Year' (Twitter @billboard)

-Best Rap Album: "Invasion of Privacy", Cardi B

-Best RnB Album: "H.E.R.", H.E.R

-Best Country Album: "Golden Hour", Kacey Musgraves

-Best Rap Song: "God's Plan', Drake

Dua Lipa hepi banget! (Instagram @recordingacademy)

-Best Pop Duo/Group Performance: "Shallow", Lady Gaga dan Bradley Cooper

-Best Pop Vocal Album: "Sweetener", Ariana Grande

-Best Pop Solo Performance: "Joanne (Where Do You Think You're Goin'?)", Lady Gaga dan Mark Ronson

-Producer of the Year, Non Classical: Pharrell Williams

-Best Traditional Pop Vocal Album: "My Way", Willie Nelson

Lady Gaga dan Bradley Cooper (Twitter @Variety)