Musim Durian Telah Tiba, Ini Jurus Jitu Memilih Yang Enak~

Asyiiik ... Musim durian telah tiba, kamu harus belajar jurus rahasia untuk memilih yang enak dong

Kalau sedang musim durian artinya? Ya ini saatnya hunting durian ke pedagang, kebun, atau warung serba durian dong.

Tapi kadang suka kesel juga kalau kita sudah beli mahal-mahal eeeh ... tau-taunya durianya gak enak atau hambar. Haduh gak deh.

Jadi kamu perlu perhatikan beberapa bagian pentingnya, ini adalah jurus memilih durian yang belum banyak orang tau, gimana? nih caranya ....

1. Lihat durinya

Sobat durian, ketahuilah saat pertama kamu melihat durian coba deh kamu perhatikan dari durinya. Karena duri bisa menjadi indikasi apakah matang atau belum.

Kalau durinya jarang-jarang itu menandakan kalau durian sudah matang dan daging di dalamnya sudah masak. Tapi kalau masih rapat ya artinya belum matang gengs.

Lihat durinya(pikiran-rakyat.com)

2. Tepuk-tepuk buah duriannya

Sering gak kamu lihat pedagang buah durian suka menepuk durian? Itu bukan karena tanpa sebab lho gengs~

Kalau kulit durian di tepuk-tebuk dan berbunyi 'buk-buk-buk', itu menandakan kalau buah durian itu sudah matang gengs.

Tepuk-tepuk buah duriannya(thestar.com.my)

3. Dari aromanya

Kalau kamu sedang berada di lokasi penjualan durian maka akan terasa aroma yang semerbak, harum-harum manis gimana gitu.

Kamu bisa mengetahui buah itu matang dengan mencium aromanya, buah yang paling menyengat dengan aroma khas, ya itulah buah yang baik dan enak.

Dari aromanya (japantimes.co.jp)

4. Tangkai durian

Cara membedakan durian yang matang bisa melalui tangkainya juga lho gengs. Caranya membedakan gampang, apabila di ujung tangkainya ada bekas sayatan pisau maka itu menandakan durian tak matang di pohon.

Kamu juga bisa merasakan ujung pangkalnya, kalau terasa manis ya berarti sudah matang gengs. Caranya tinggal jilat saja tangkainya hehe.

Tangkai durian (merdeka.com)

5. Bentuk durian

Durian yang matang dan enak bisa kita ketahui juga melalui bentuknya gengs.  Sebaiknya pilihlah yang bentuknya bulat penuh, karena dagingnya pasti ada di setiap ruasnya.

Kalau kamu memilih durian yang bentuknya agak melengkung, biasanya di bagian itu tidak terisi oleh daging durian gengs, hehe~

Jadi gimana? sekarang tahu kan jurus jitu untuk memilih durian yang masak dan enak? Nah sekarang tinggal praktekan ilmu kanuraganmu di penjual durian sana, hihihi ....

Bentuk durian (Jitunews.com)