J-Hope BTS Sebut Wajib Militer Memberi Banyak Inspirasi dan Eksplorasi Musik

J-Hope BTS Sebut Wajib Militer Memberi Banyak Inspirasi dan Eksplorasi Musik

Anggota grup idola K-pop BTS, J-Hope berbagi cerita mengenai tugas wajib militer (wamil) yang dilakukannya memberinya waktu berpikir untuk mempertimbangkan apa yang akan dia dilakukan ke depannya.

J-Hope dalam wawancara bersama Rolling Stone yang diterbitkan pada Jumat (7/3), mengatakan tugas mengabdi untuk negaranya tersebut memberikan dia kesempatan eksplorasi dan menemukan inspirasi baru.

"Saya pikir masa istirahat yang datang secara alami bersama situasi ini justru menjadi kesempatan untuk lebih banyak eksplorasi," kata bintang global itu, dilansir dalam laporan Billboard, Minggu (9/3).

"Saya menemukan banyak inspirasi baru dan menghabiskan banyak waktu untuk memikirkan masa depan. Saya juga mulai membuat rencana tentang apa yang ingin saya lakukan setelah menyelesaikan dinas militer saya," lanjutnya.

Dia juga mengatakan waktu di wamil telah membantu membentuk dirinya. "Saya masih percaya bahwa pengalaman itu sangat berharga. Pikiran-pikiran yang saya miliki selama masa-masa itu telah menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari diri saya, memelihara dan membentuk siapa saya saat ini," ungkapnya.

Dia melanjutkan tentang bagaimana pikiran-pikiran tersebut telah memengaruhi setiap aspek karyanya.

"Pada akhirnya, pikiran-pikiran itu telah memengaruhi cerita-cerita yang saya ceritakan, musik yang ingin saya ciptakan, koreografi saya, dan keseluruhan aspek karya saya, yang memperdalam pemahaman saya tentang pikiran-pikiran saya sendiri," ucapnya.

J-hope menyelesaikan masa wajib militernya pada bulan Oktober. Pada bulan Januari, J-Hope sudah menggoda bahwa dia tidak hanya merilis musik solo baru tahun ini, tetapi juga akan melakukan tur "HOPE ON THE STAGE".

J-Hope saat Wamil (via Ngopibareng.id)