Jalan-jalan kenegara lain adalah sebuah petualangan yang sangat menegangkan, seru dan menantang. Selalu saja ada hal baru dan kenangan baru di sana.
Tapi ... Kamu harus kenali dulu adat istiadat di setiap negara ya, aturan dan juga gaya hidup. Jangan sampai kamu sudah kesana malah kena masalah. Seperti apa masalahnya? cek deh di mari.
Italia
Umumnya minta tambah adalah sesuatu yang lumrah di negara kita. Namun saat di Italia, jangan sekali-sekali minta tambah keju ya sama orang sana.
Karena hal itu dianggap gak sopan. Selain itu buat penggemar cappuccino, kalau kamu minum di waktu-waktu yang lain, kamu bisa dianggap bodoh dan freak. Waduh segitunya ya~
Jangan nambah keju (vixendaily.com)
Thailand
Memakai garpu dan sendok adalah hal yang wajar dan sopan. Namun saat kamu ada di Thailand jangan sekali-sekali memasukan makanan pake garpu ya.
Ketahuilah, di negara ini, garpu hanya dipergunakan untuk mendorong makanan di piring ke dalam sendok. Jadi bisa di anggap aneh kamu disana~
Thailand dilarang makan pakai garpu(selipan.com)
India
Etika makan di negara ini mirip banget lho sama etika di negara kita Indonesia. Kamu tidak boleh makan dengan tangan kiri.
Bahkan ya, di India Selatan kamu tidak diperbolehkan menyentuh piring dengan tangan kiri selagi sedang menikmati makanan.
Dilarang memakan pakai tangan kiri(rd.com)
Jepang
Kamu tidak boleh menancapkan sumpit dalam mangkuk yang berisi nasi. Kalau kamu lakukan kamu bisa dianggap salah.
Kenapa? Karena menancapkan sumpit kedalam mangkuk seperti halnya melakukan penghinaan pada sebuah dupa yang biasa ada di upacara pemakaman.
Dilarang menancapkan sumpit ke nasi di Jepang(press.ikidane-nippon.com)
China
Negara ini lebih ekstrim lagi, kalau disana ternyata untuk bersendawa dan menyisakan makanan adalah hal yang biasa.
Bahkan bersendawa dianggap wajar karena menunjukan bukti kepuasan terhadap masakan sang pemasak atau koki.
Jadi itulah etika kamu dalam makan saat bepergian keluar negri. Gimana? Kamu mau mencoba melanggarnya gengs?
Sendawa adalah hal wajar di China (Vebma.com)