Polemik mengenai pemilik akun Kaskus Fufufafa masih menjadi perbincangan di media sosial. Meski demikian, banyak warganet di X yang meyakini jika pemilik akun tersebut adalah Gibran Rakabuming.
Meski begitu, sampai saat ini tak ada konfirmasi jelas dari Gibran sendiri maupun pihak Istana. Tetapi belum lama ini, warganet kembali dihebohkan dengan kabar mengenai akun Fufufafa yang disebut telah meminta maaf.
Hal ini didapat dari podcast Bocor Alus Politik Tempo, diana diunggah kembali pada akun X @blank0429. Di video tersebut, tampak 2 orang host acara yaitu Raymundus Rikang dan Hussein Abri Dongoran yang berbincang dengan bintang tamu membahas HAM.
Video berjudul "Cara Pemerintahan Prabowo Mengubur Pelanggaran HAM Berat" yang tayang pada 16 November 2024 di kanal YouTube Tempodotco tersebut rupanya juga memuat pembicaraan mengenai Fufufafa.
Hal itu berawal ketika salah satu host kecepelosan menyebut layanan Lapor Mas Wapres yang dikenalkan oleh Gibran menjadi Lapos Mas Fufufafa. Host tersebut pun menyebut jika sosok Fufufafa sudah meminta maaf.
"Kenapa gue sebut Fufufafa, kan kemarin gue tuh ada di Solo untuk konteks Pilkada. Ngobrol lah dengan orang yang dekat keluarga Solo. Ada cerita, udah ada yang minta maaf itu Fufufafanya. Pertemuan yang ramai-ramai sebelum pelantikan," ucap host tersebut.
Cuplikan video tersebut sontak menuai atensi dari warganet di platform X. Tak sedikit warganet yang mempertanyakan siapa sebenarnya pemilik akun Fufufafa.
"Bila benar fufufafa sudah minta maaf, tak serta merta selesaikan masalah hukumnya. Hal ini justru jadi bukti jika benar dia pelakunya. Taruhlah Prabowo memaafkan, gimana dengan tanggung jawab pada kasus-kasus lain. Penistaan, rasis, penghinaan, dsb. Selesai? No!" cuit pemilik akun tersebut.
Unggahan akun X itu pun seketika ramai dikomentari oleh warganet.
"Berarti beneran dong fufufafanya dia? Kemarin rame-rame nuduh Roy Suryo suruhan siapa ituu. Lawak banget," komentar @nin*****
"Minta maafnya sambil mengundurkan diri dong fufufafa yang terhormat @gibran_tweet," timpal @kod*****
"Wkwkwk berarti fufufafa udah ngaku nih di internal, kapan ngaku ke publik," sahut @pam********
Viral bahas akun Fufufafa yang sudah minta maaf (via x)