Hari Raya Idul Fitri hanya tinggal beberapa bulan lagi. Biasanya, dari jauh hari umat Muslim sudah mulai melakukan persiapan menyambut Lebaran. Salah satunya membuat kue untuk sajian bagi sanak saudara yang datang bersilahturahmi.
Mungkin ada dari kamu yang bosan dengan kue Lebaran yang biasa dan ingin mencoba resep kue Lebaran kekinian, tak salah rasanya jika membuat pizza cookies. Ini jadi menu kue Lebaran kekinian yang mulai banyak digemari masyarakat.
Adapun resep dan cara pembuatannya pun terbilang cukup mudah. Kamu hanya perlu mengumpulkan bahan, serta mengikuti langkah-langkah dalam ulasan kali ini. Dijamin, kue pizza cookies ini akan disukai tamu yang datang berkunjung ke rumah. Simak resepnya berikut ini!
Bahan-bahan Utama:
- 175 gram Margarin
- 175 gram Butter (Mentega)
- 175 gram Tepung Terigu
- 25 gram Tepung Maizena
- 100 gram Keju Parut
- 1/4 sdt Garam
- 1 sdt Oregano
Bahan Olesan:
- 3 sdm Saos Tomat
- 2 sdm Saus Sambal
- 1/2 sdt Oregano
Toping:
- Secukupnya Irisan Sosis
- Secukupnya Keju Parut
Cara Membuat Pizza Cookies:
Ilustrasi Pizza Cookies (Cutefetti)
1. Siapkan wadah lalu aduk margarin dan mentega selama 3-5menit. Setelah adonan margarin dan mentega menyatu, masukkan telur kemudian kocok kembali selama sekitar tiga menit.
2. Jika sudah, masukkan keju dan oregano. Aduk lagi sampai merata. Setelahnya, tambahkan tepung terigu. Aduk menggunakan spatula hingga semua bahan tercampur rata.
3. Siapkan siliconmate/tatakan. Kamu juga bisa memakai plastik bening yang bersih. Lalu, gilas adonan dengan ketebalan sekitar 0.5 cm atau sesuai selera. Cetak dalam bentuk bulat.
4. Setelah bahan tercetak bulat, tambahkan topping yang dimulai dengan bahan olesan terlebih dahulu yakni saus, lalu beri sosis dan keju. Celupkan cetakan ke tepung agar tidak lengket.
5. Panggang kue selama 20-25menit pada suhu 150-170°C, jika menggunakan oven listrik. Tapi kalau menggunakan oven tangkring, gunakan api kecil ke sedang. Setelah dingin tata pizza cookies diloyang.
Cara Membuat Pizza Cookies (Tribunnews)