Merek Thai Tea Instan Terenak di Indonesia, Seger~

Ini lho merek Thai tea instan terenak di Indonesia, cukup pergi ke supermarket terdekat, sudah ada~

Thai tea emang bukan hal baru di Indonesia. Minuman perpaduan teh dan susu ini emang masih digemari di negara kita sampai sekarang.

Terbukti banyak yang menjual produk thai tea yang tetap eksis dan laris di pasaran. Tapi tahukah kalian, sebenarnya ada juga lho produk instannya. KIra-kira apa aja ya yang di jual di Indonesia, yuk kita simak.

1. Ichitan

Produk instan siap minum ini emang sudah populer. Jadi gak perlu ngantri dan repot, tinggal ke market terdekat tinggal bayar dan minum deh.

Produk dari Ichitan ini punya rasa yang mirip banget dengan teh Thai tea asli. Harganya sekitar Rp.7500 an perbotolnya, murah, praktis, dan enak.

Ichitan (Tokopedia.com)

2. ChaTraMue Brand

Walau di negara asalnya ChaTraMue Brand punya banyak varian rasa teh. Tapi di Indonesia yang diminati tetap thai teanya.

Kamu bisa beli yang serbuk atau yang berupa teh kering, tinggal campur susu kental manis, jadilah Thai tea khas negara Thailand sana.

ChaTraMue Brand (tokopedia.com)

3. Nestea

Kamu pasti familiar dengan merek yang stu ini khan? Terutama lemon teanya. Tapi ternyata Nestea juga mengeluarkan rasa Thai tea lho.

Walau didistribusikan di Thailand sana, tapi jangan khawatir, saat ini produknya sudah banyak di Indonesia kok.

Nestea (Tokopedia.com)

4. Heavenly Kitchen

Produk minuman instan ini punya tiga seri minuman latte instan yakni green tea latte, coffee latte, dan Thai tea latte.

Rasanya lumayan enak kok, harga sebungkus Thai tea punya Heavenly Kitchen hanya Rp. 15 ribuan isi dua sachet. Masih terjangkau lah.

Heavenly Kitchen (Travelingyuk.com)

5. Hilo

Salah satu produsen susu di Indonesia baru aja meluncurkan produk Thai tea bubuk kedalam kemasan sachetnya. 

Beberapa banyak yang beranggapan rasanya mirip banget dengan Thai tea asli. Walau produk ini belum dijual secara merata, namun kalian bisa pesan via market place kok. Harganya rp 18 ribuan per pack dengan isi 10 sachet.

Jadi itulah beberapa produk Thai tea instan yang mudah banget dibuat sendiri. Jadi gaperlu repot ngantri ke gerai Thai tea khan~

Hilo (Tokopedia.com)