Efek Media Sosial Serupa dengan Narkoba? Berikut Penjelasannya

Ternyata sering memainkan media sosial dapat memicu berbagai efek buruk yang serupa dengan kecanduan obat-obatan terlarang lho.

Kalian sering menggunakan media sosial? Baiknya batasin deh, pasalnya efek dari bermain media sosial itu serupa dengan kecanduan obat terlarang lho.

Dilansir dari Medical Daily, penelitian terbaru mengungkap bahwa kecanduan media sosial memiliki efek serupa seperti kecanduan obat-obatan terlarang.

Dilihat dari sisi positifnya, psikologis telah mengetahui bagaimana munculnya suka, komen, serta pengikut baru di media sosial dapat melepas dopamin seperti halnya pada pengguna opioid. Dengan kata lain, munculnya pemberitahuan/notifikasi baru di media sosial tersebut mempunyai pengaruh cepat langsung ke otak.

"Obat-obatan mempengaruhi bagian otak yang berperan besar terhadap fungsi tubuh, sebagai contoh pada bagian otak yang memerintah kita untuk makan ketika lapar, mencari kehangatan ketika kedinginan dan merasa lebih nyaman," ungkap Profesor dari Stanford University, Keith Humpreys.

Keith juga mengungkapkan, bahwa manusia merupakan binatang sosial, sehingga kita bakal merasa nyaman ketika berinteraksi dengan orang lain.

Bermain media sosial (blog.sukawu.com)

"Jadi ketika terungkap bahwa bagian otak tertentu jadi aktif seperti pada pengguna kokain, bukan berarti ini membuat kecanduan, namun karena efek positif dan nyaman yang ditimbulkannya," jelas Keith.

Emang hal yang bukan di bilang buruk bermain media sosial, pasalnya media sosial bisa membuat kita berinteraksi dengan orang lain. Yang berbahaya itu terus menerus, nggak tahu batasannya dan kecanduan. Sebab, kecanduan yang ditimbulkan selain obat-obatan terlarang, juga sama halnya dengan kecanduan judi.

Peneliti dari Michigan State University, Dar Meshi mengatakan "Sekitar sepertiga manusia di bumi menggunakan media sosial, yang beberapa diantaranya menunjukkan gejala maladaptif serta penggunaan berlebih kepadanya, temuan kami ini diharap mampu memotivasi agar perhatian terhadap penggunaan media sosial secara berlebih ini diseriusi."

Kecanduan bermain media sosial (lifestyle.kompas.com)

Tuh gengs, bagaimana dahsyatnya efek yang ditimbulkan dari penggunaan media sosial yang berlebihan. Maka dari itu, mulai dari sekarang, sebaiknya batasi akses penggunaan media sosial kalian yak. Semoga bermanfaat.

Batasi penggunaan media sosial (lifestyle.kompas.com)