Belum lama ini, beredar sebuah foto viral di media sosial yang membuat banyak orang terkejut. Di foto tersebut, tampak seseorang sedang duduk di pegangan eskalator hanya dengan memakai kolor.
Menurut laman mothership, foto menjijikkan itu diunggah di Facebook pada 24 Februari lalu. Ternyata, orang tersebut sedang mengambil foto di gerai supermarket FairPrice di Bukit Merah Central, Singapura.
Supermarket tersebut memang cukup populer dan kerap dikunjungi para wisatawan karena harganya yang murah.
Dari foto itu, tampak seseorang yang berpenampilan seperti pria mengenakan celana yang begitu pendek seperti kolor. Lalu memakai atasan hitam crop top sembari duduk santai di pegangan eskalator.
Tentu saja hal itu membuat banyak netizen kesal dan tidak suka. Apalagi banyak yang mengkhawatirkan soal kebersihan dari pegangan tangan eskalator tersebut.
FairPrice mengonfirmasi insiden viral itu. Manajemen menyatakan penyalahgunaan travelator di dalam toko terjadi pada hari Jumat, 23 Februari. Setelah kejadian tersebut, pegangan eskalator langsung dibersihkan.
"Keselamatan pelanggan dan karyawan kami adalah prioritas utama kami. Kami bersyukur tidak ada korban luka," kata juru bicara FairPrice.
"Kami tetap waspada dan berkomitmen untuk memastikan pengalaman berbelanja yang aman bagi seluruh pelanggan di seluruh jaringan kami," keterangan ditambahkan.
Tak lama dari foto tersebut viral, orang yang sama juga tampak di MRT North East Line karena mengenakan pakaian yang sama.
Postingan orang yang bertingkah itu pun menjadi perbincangan warganet. Banyak yang penasaran dengan identitas pria tersebut.
Beredar foto pengunjung memakai kolor sembari duduk di pegangan eskalator (via facebook)