Tahukah Kamu? Ternyata Mentimun Memiliki Beragam Manfaat yang Baik Lhoo

Ternyata mentimun memiliki beragam manfaat yang baik, jika kalian mengkonsumsinya pada saat malam hari.

Selain memiliki rasa yang enak saat disantap sebagai lalapan, ternyata mentimun memiliki beragam manfaat yang baik untuk tubuh lho gengs. Terlebih jika kalian mengkonsumsi mentimun ini pada malam hari.

Mengkonsumsi mentimun pada malam hari ternyata dapat melunturkan lemak yang membandel hingga menyegarkan nafas lho gengs. 

Mentimun dikenal sebagai buah yang mengandung banyak air. Namun jangan salah sangka, kandungan nutrisi mentimun bukan hanya air saja lho gengs, melainkan ada zat gizi yang mampu menurunkan berat badan, kolestrol, membuat nafas lebih segar, hingga membersihkan hati.

Nah inilah beberapa manfaat dari mengkonsumsi buah mentimun pada malam hari. Apa saja? Yuk simak.

1. Membersihkan Hati dan Ginjal

Setiap hari, hati dan ginjal kalian harus bekerja keras untuk menetralisir racun yang masuk ke dalam tubuh. Kalian bisa memanfaatkan mentimun, sebagai cara untuk menetralisir dari racun. Dengan begitu, hati dan ginjal akan selalu berfungsi dengan baik jika kalian sering mengkonsumsi mentimun ini.

Kalian bisa mencobanya dengan, dua minggu secara rutin mengkonsumsi mentimun. Maka kalian, nantinya akan merasakan perbedaannya.

Mentimun (tribunnews.com)

2. Menyegarkan bau mulut

Banyaknya air dalam mentimun dan serat yang tinggi ini membantu meningkatkan air liur. Dengan begitu, maka bagian dalam pada mulut kalian akan lebih bersih dari berbagai kotoran dan residu yang ada di mulut.

Selain itu kandungan fitokimia dalam mentimun, juga terbukti ampuh membunuh beragam bakteri penyebab bau mulut. Jika kalian mempunyai masalah dengan bau mulut, kalian bisa mencobanya dengan mengiris mentimun kemudian diamkan dalam mulut selama satu menit. Bau mulut akan hilang dengan berganti menjadi aroma segar.

3. Menurunkan berat badan

Mentimun juga ampuh menurunkan berat badan, pasalnya mentimun merupakan buah yang rendah akan kalori. Buah ini aman dimakan dalam jumlah banyak, dan dijamin tak akan membuat badan kalian menjadi gemuk.

Sebab 100gram mentimun segar itu, hanya mengandung 15 kalori. Jika kalian mengkonsumsi mentimun pada malam hari, maka akan membuat perut kalian merasa kenyang lebih lama. Bisa jadi makanan untuk kalian yang tengah menjalani program diet kaan.

4. Mengontrol tekanan darah

Mentimun dapat mengeluarkan air dan garam yang menumpuk di dalam ginjal. Sehingga memungkinkan tubuh untuk mengontrol tekanan darah tinggi yang diakibatkan menumpuknya kandungan nutrium yang ada di dalam tubuh.

5. Meningkatkan kualitas tidur

Kalian memiliki hobi begadang? bisa nih kalian coba mengkonsumsi timun setiap menjelang malam. Karena buah ini memiliki kandungan magnesium tinggi, yang mampu membantu memberi efek nyaman dan mengurangi gangguan susah tidur (insomnia).

Mentimun membantu menyegarkan bau mulut (tribunnews.com)

Bagaimana gengs? ternyata banyak kan manfaat dari mentimun. Konsumsi dengan rutin pada malam hari yak gengs, agar kalian berhasil mendapatkan beragam manfaat yang sudah disebutkan diatas tadi. Selamat mencoba.

Konsumsi mentimun (tribunnews.com)