Siapa Ayah Egy Maulana Vikri? Terungkap Sosoknya yang Gak Ketauan Publik

Ayah Egy Maulana Vikri ternyata berkecimpung dalam dunia sepak bola pada masanya.

Dunia sepak bola ternyata sudah mendarah daging di keluarga Egy Maulana Vikri. Ayah Egy Maulana Vikri adalah mantan pesepak bola. Sosoknya memang jarang tersorot publik sebagai ayah dari pemaint timnas Indonesia. Ayah Egy Maulana Vikri bersama Syarifuddin. Syarifuddin dulunya bermain di klub lokal Sumatera Utara, PS Tirtanadi tahun 1987.

Kemudian Syarifuddin juga pernah menjajal peruntungan ikut seleksi pemain di PSMS Medan, namun ia memilih untuk mengundurkan diri karena terpaut masalah biaya. Namun menjadi pemain sepak bola adalah tujuan hidup dan impiannya. Meski tak berkiprah di klub-klub tenar Indonesia, namun ia hanya bermain di klub-klub daerah sampai klub lokal Jambi.

Pensiun pada tahun 2003 akhirnya Syarifuddin memutuskan untuk tidak meninggalkan sepak bola. Pria ini memilih untuk mendirikan SSB atau sekolah sepak bola. Tak hanya sebagai pendiri, Syarifuddin juga menjadi pelatih di SSB tersebuh. Nah karena memiliki anak laki-laki, akhirnya Syarifuddin mengenalkan sepak bola kepada Egy.

Beruntung ayah Egy Maulana Vikri bisa membimbing Egy dari kecil sampai remaja. Permainan sepak bola Egy semakin matang. Sampai akhirnya ia membela timnas U-19 hingga timnas senior Indonesia seperti sekarang. Belum lagi Egy sempat beberapa tahun bermain di luar negeri bersama klub Polandia.

Sebagai orangtua tentu Syarifuddin bangga dengan Egy. Menurut pengakuannya keberhasilan Egy adalah obat penghibur yang bisa dirasakannya karena sebagai pemain sepak bola dulunya, Syarifuddin mengaku gagal berprestasi, dan kegagalannya bisa digantikan oleh sosok Egy.

Kabarnya saat ini Syarifuddin sudah tidak lagi menjadi pelatih sepak bola. Ia memilih menghabiskan masa tuanya dengan membangun usaha warung kelontong di depan rumahnya di Sumatera Utara. Sesekali Egy sering bertemu dengan ayah dan ibunya di kampong halamannya di Sumatera Utara.

Ayah Egy Maulana Vikri (Suara.com)

Kebahagiaan Syarifuddin makin lengkap karena pada Minggu 10 Desember 2023 lalu, putranya menikah dengan Adiba Khanza. Pernikahan itu digelar di Jakarta. Hubungan Egy dan Adiba sudah berlangsung selama beberapa tahun silam, bahkan mereka sempat menjalani LDR atau jarak jauh saat Egy bermain di klub luar negeri.

Sebagai orangtua tentunya ayah Egy Maulana Vikri memberikan doa sekaligus harapan supaya pernikahan putranya dengan Adiba selalu rukun dan bahagia. Apalagi kalau Egy dan Adiba cepat kasih cucu ke orangtua pasti makin lengkap bahagianya.

Ayah Egy Maulana Vikri (Kompas Bola)