Gak Nyangka! Kontrakan 3 Petak Ini Bisa Disulap Jadi Estetik, Langsung Betah

Gak Nyangka! Kontrakan 3 Petak Ini Bisa Disulap Jadi Estetik, Langsung Betah

Siapa yang menyangka kalo ada kontrakan 3 petak yang awalnya terlihat sangat biasa, tiba-tiba bisa disulap seperti hunian yang mewah. 

Ya, inilah kontrakan yang dimiliki oleh Zakia. Melalui akun TikTok pribadinya (@zzakiakr), Zakia memamerkan seperti apa interior kontrakan seharga Rp 1 juta miliknya.

Tampak di video, kontrakan tersebut memiliki ruang depan ber-AC, kulkas, dispenser, meja dan sebagainya.

"Beruntungnya tinggal di kontrakan Rp 1 jutaan ini di tengah mahalnya kontrakan di Jakarta," tulis Zakia dalam keterangan videonya.

Di dalamnya juga terdapat meja kecil minimalis, rak penyimpanan dengan warna putih, dan berbagai perabotan elektronik rumah tangga.

"Tinggal di Kontrakan sejutaan ✨," ucap Zakia dalam videonya.

Untuk memisahkan antara ruangan depan dan tengah, Zakia memasang gorden sebagai pemisah. Untuk ruangan tengahnya sendiri ia jadikan sebagai kamar pribadi yang sudah dilengkapi lemari dan kasur.

Viral wanita memamerkan interior kontrakan 3 petak yang bikin netizen kagum (via tiktok)

Selanjutnya ia memperlihatkan area dapur yang memiliki berbagai perlengkapan alat masak yang disusun secara rapi. Ia juga meletakkan mesin cuci di dalam kamar mandi.

Unggahan rumah kontrakan tiga petak yang estetis ini viral ditonton lebih dari 509,8 ribu Views. Video tersebut mendapatkan banjir komentar dari warganet, mulai dari pujian hingga yang penasaran dengan perlengkapan rumah Zakia.

"kontrakan 3 petak di tangan yg tepat bisa se estetik ini," tulis akun Tiktok @callmeg

"Spill semuanya pliss detail keren banget

Viral wanita memamerkan interior kontrakan 3 petak yang bikin netizen kagum (via tiktok)