Seorang wanita curhat di TikTok soal pengalamannya ketika merayakan ulang tahun di sebuah restoran. Dirinya tiba-tiba ditagih Rp 100 ribu hanya karena memotong kue di restoran tersebut.
Wanita asal Australia bernama Jules Rangiheuea mengaku sangat kesal karena ditagih AUD 10 atau sekitar Rp 100 ribu per orang karena membawa kue yang bukan dijual di restoran.
Mengungkapkan kekagetannya, Jules berkata di TikTok, "Sejak kapan kita mulai mengenakan biaya kriminal untuk membawa kue ke restoran? Saya sangat bingung, terutama tentang biaya hidup."
Menurutnya, peraturan restoran tersebut cukup aneh dan tak masuk akal.
"Saya merasa ini hal baru karena hanya terjadi pada saya pada awal September," tulis Jules.
"Apakah kamu pikir jika kita bawa piring kertas, garpu, dan pisau sendiri untuk kue, kita masih bisa makan tanpa dikenakan biaya di restoran?" tanyanya dalam unggahan TikTok.
Jules mengatakan kalo itu bukan pertama kalinya ia diminta membayar saat membawa kue ulang tahun dari luar restoran. Sebelumnya ia juga pernah diminta Rp 100 ribu per kepala bagi yang membawa kue ke restoran.
Sebelumnya sudah terjadi beberapa kisah serupa dimana orang-orang murka ditagih biaya bawa atau potong kue di restoran. Di Inggris, misalnya, seorang netizen curhat biaya itu mencapai £10 atau sekitar Rp 187 ribu per orang.
"Saya bertanya kepada restoran yang akan saya kunjungi untuk makan siang ulang tahun hari ini, apakah kami bisa membawa kue untuk dimakan usai makanan utama? Mereka mengatakan ya, tetapi mereka akan menagih kami biaya kue seharga £ 10 per kepala. Dunia apa yang kita tinggali ini?" curhat pria bernama Ivor.
Lalu ada juga kisah pria asal Singapura, Roy yang harus bayar SGD 50 atau sekitar Rp 533 ribu untuk bawa kue saat santap di restoran Prancis mewah bernama Le Jardin.
Wanita ini kesal karena diminta bayar Rp 100 ribu saat potong kue di restoran (via tiktok)